Piala AFC

Hasil Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC, Wakil Indonesia Bantai Tim Malaysia di Piala AFC 2022



Hasil Laga Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC
Hasil Laga Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC

NOBARTV NEWS – Laga antara Bali United vs Kedah Darul Aman FC di Piala AFC 2022 berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Bali United.

Laga yang dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali pada Jumat 24 Juni 2022 tersebut berlangsung sangat menarik.

Dua gol kemenangan Bali United dicetak oleh M Rahmat dan satu gol bunuh diri dari Ronald Ngah.

Line Up Bali United vs Kedah Darul Aman FC Sejak Awal Laga

Bali United: Nadeo A, W Pacheco, L Tupamahu, R Fajrin, A Wijaya, R Pellu, B Nouri, Eber B, Irfan Jaya, Privat B, I Spasojevic

Kedah Darul Aman FC: I Akmal, R Celvin, M Bin Md Zahir, M K Akmal Abd Halim, M A Aris Nor Rashid, D M Nguessan, A Awan Kechik, A Harun, A Al Mardhi, S Dechmitr, Ronald Ngah

Ulasan Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC

Sejak awal pertandingan, Bali United yang tampil di kandang sendiri mengambil inisiatif menyerang. Bali United langsung mendapat peluang di menit ke 4 melalui Andika Wijaya, namun sayang masih meleset.

Kedah Darul Aman FC juga mendapat peluang di awal-awal laga, namun gagal saat melakukan penyelesaian akhir.

Babak pertama berjalan cukup cepat, kedua tim sama-sama berusaha menyerang. Namun, Bali United tampak lebih mendominasi jalannya pertandingan.

Gol pertama Bali United akhirnya tercipta pada menit ke 45+2, gol tersebut lahir setelah striker Kedah Darul Aman FC, Ronald Ngah gagal mengantisipasi bola tendangan bebas sehingga bola justru masuk ke gawang sendiri.

Babak pertama pun ditutup dengan skor akhir 1-0 untuk kemenangan Bali United.

Pada babak kedua, Kedah Darul Aman FC mencoba mendominasi laga, sementara Bali United sedikit menurunkan tempo serangan dan hanya mengandalkan serangan balik.

Meskipun hanya mengandalkan serangan balik, Bali United cukup efektif karena berhasil beberapa kali menggempur pertahanan Kedah Darul Aman FC.

Di sisi lain, Kedah Darul Aman FC mendapat beberapa kali peluang emas, namun selalu gagal saat melakukan finishing.

Setelah mencoba beberapa kali serangan ke gawang Kedah Darul Aman FC, gol kedua Bali United pada akhirnya lahir di menit ke 82 melalui Muhammad Rahmat.

Gol tersebut menjadi gol penutup di laga itu, hingga peluit akhir dibunyikan wasit skor 2-0 untuk keunggulan Bali United tidak berubah.

Statistik Akhir Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC

Jika dilihat dari statistik akhir pertandingan, Bali United tampil lebih mendominasi daripada Kedah Darul Aman FC. Bali United unggul dalam hal penguasaan bola hingga percobaan dalam mencetak gol.

Bali United diketahui berhasil mencatat 57% penguasaan bola (379 passing dan 79% akurasi passing). Sementara itu, Kedah Darul Aman FC mencatat 43% penguasaan bola (307 passing dan 76% akurasi passing).

Dalam hal pecobaan mencetak gol, Bali United berhasil melakukan 22 kali tendangan ke gawang (3 kali on target). Di sisi lain, Kedah Darul Aman FC melakukan 9 kali tendangan ke gawang (3 kali on target).

Berkat hasil kemenangan ini, Bali United saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup G Piala AFC 2022 dengan raihan 3 poin, sementara itu Kedah Darul Aman FC saat ini menduduki posisi ke 4 di Grup G Piala AFC 2022 dengan 0 poin.

Untuk laga di Piala AFC 2022 selanjutnya, Bali United bakal menghadapi wakil Kamboja, Visakha FC pada Senin 27 Juni 2022. Sementara itu Kedah Darul FC bakal menantang wakil Filipina, Kaya Ilo Ilo pada Senin 27 Juni 2022.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Hasil Laga Bali United vs Kedah Darul Aman FC, Wakil Indonesia Bantai Tim Malaysia di Piala AFC 2022 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Ferdian Indarto

Seorang penulis artikel yang juga suka futsal dan nonton sepakbola, terutama Liga-liga top dunia. Liga favoritnya adalah liga Inggris dan pemain bintang favoritnya seorang Sergio Aguero.