NOBARTV NEWS – Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat telah tiba di Jakarta pada Sabtu kemarin. Pun dengan Sandy Walsh. Pemain KV Mechelen itu juga telah berada di Indonesia sejak Minggu, 15 Mei lalu.
Setibanya di Jakarta, Jordi cukup antusias berada di tanah kelahiran neneknya itu. Selama di Jakarta, Jordi dan Sandy akan melakukan wawancara dengan Badan Intelejen Negara (BIN) sebagai salah satu syarat dalam proses naturalisasinya. Ia juga akan melakukan medical check up di salah satu rumah sakit di sana.
Beruntung bagi Amat karena ia tiba satu hari sebelum penutupan babak grup A SEA Games 2021. Hal ini dikarenakan ia berkesempatan untuk menonton Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games pada Minggu malam kemarin.
Bertempat di gedung PSSI, Amat tampak serius menyaksikan punggawa Timnas Indonesia U-23 ketika berhadapan dengan Timnas Myanmar U-23 di partai terakhir grup A tersebut. Beruntung bagi Timnas Indonesia U-23, anak asuh Shin Tae-Yong itu sukses mengemas 3 gol dan membuat mereka lolos ke babak semi-final. Tiga gol tersebut dicetak oleh Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Marselino Ferdinan.
Usai laga, Jordi Amat mengomentari jalannya pertandingan tersebut. Menurut Amat, Timnas Indonesia U-23 yang dimotori Marc Klok bermain cukup bagus. Hanya saja, fisik pemain Timnas Indonesia U-23 melemah di babak kedua. Masih menurut Amat, ini adalah resiko bagi tim yang tengah mengikuti ajang multi event.
“Indonesia bermain bagus. Memang stamina sedikit melemah di babak kedua. Itu resiko pertandingan di ajang multi event,” ujar Amat.
Pemain yang musim lalu merumput di Liga Pro Belgia bersama KAS Eupen itu juga memprediksi Timnas Indonesia U-23 akan keluar sebagai juara.
“Jika melihat penampilan Indonesia, ada rasa optimisme untuk menjadi juara di SEA Games 2021,” tutup Amat.
Selain melakukan kegiatan-kegiatan yang sudah disebutkan di atas, Amat juga sempat berjalan-jalan selama berada di Indonesia. Hal yang paling istimewa yang dilakukan oleh Amat adalah ketika ia berkunjung ke home base Timnas Indonesia, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: