NOBARTV NEWS – Timnas Indonesia U-23 akan menjalani partai hidup matinya di ajang SEA Games 2021. Jika ingin lolos ke babak semifinal, anak asuh Shin Tae-Yong itu wajib menang atas Timnas Myanmar.
Jika Marc Klok dkk menang atas Myanmar, maka Timnas Indonesia total mengemas 9 poin. Sedangkan Myanmar dipastikan gugur karena hanya mampu meraih 6 poin saja. Dengan demikian, Timnas Vietnam lah yang akan menemani Timnas Indonesia – meski pada laga terakhirnya nanti, Timnas Vietnam kalah dari Timor Leste. Hal ini disebabkan anak asuh Park Hang-Seo itu telah mengemas 7 poin. Raihan poin yang tidak mungkin untuk dikejar Myanmar, jika timnya nanti kalah dari Indonesia.
Marc Klok dkk tengah dalam kondisi yang sangat baik. Di dua laga secara beruntun, Timnas Indonesia mampu membantai lawan-lawannya dengan jumlah gol yang sangat fantastis.
Di laga kontra Timor Leste, Marc Klok dkk mencetak 4 gol lewat Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman dua kali, dan Fachruddin Aryanto.
Pun dengan laga kontra Filipina Jumat, kemarin. Lagi-lagi, Egy menjadi salah satu pencetak gol ke gawang The Young Azkals. Selain Egy, Muhammad Ridwan, Rizky Ridho, dan Marselino Ferdinan turut mencatatkan namanya di papan skor.
Berbeda dengan Myanmar. Di dua laga awal grup A SEA Games 2021, Timnas Myanmar sukses mendulang poin penuh. Namun, di laga ketiganya di fase grup, mereka takluk dari Timnas Vietnam 0 – 1. Dua modal yang berbeda dari kedua tim jelang laga hidup dan mati.
Saat ini, kedua tim sama-sama memperoleh 6 poin dari masing-masing dua kali menang dan satu kali menelan kekalahan. Meski nanti kedua tim bermain imbang, Timnas Indonesia tetap lolos ke babak semi-final.
Hal ini disebabkan regulasi yang berlaku di ajang SEA Games ini. Jumlah gol dari sebuah tim dikurangi jumlah kebobolan dijadikan acuan jika terdapat dua tim memiliki poin yang sama.
Meski sama-sama meraih poin 6, namun Marc Klok dkk berada satu tingkat di atas Myanmar. Sejauh ini, Timnas Indonesia mampu mencetak total 8 gol dan hanya kebobolan 4 gol saja. Dengan demikian, Indonesia +4 gol. Sedangkan Myanmar hanya mampu mencetak 6 gol dan kebobolan sebanyak 5 kali. Hasil itu membuat Myanmar hanya memperoleh +1 gol.
Namun yang pasti, Timnas Indonesia tidak mengincar hasil imbang. Shin Tae-Yong bertekad untuk membawa Timnas Indonesia meraih kemenangan di laga terakhirnya demi memperoleh poin penuh di laga pamungkasnya.
Laga hidup mati Timnas Indonesia kontra Myanmar akan tersaji pada hari ini, 15 Mei 2022 pukul 16.00 WIB di Stadion Viet Tri, Vietnam.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: