Timnas Indonesia Disebut Hadapi Kenya dan Burundi, PSSI: Mudah-mudahan

Timnas Indonesia Disebut Hadapi Kenya dan Burundi, PSSI: Mudah-mudahan

NOBARTV NEWS Indonesia dirumorkan akan menghadapi dua tim asal Afrika di ini. Direkrut Teknik Indra Sjafri berharap rumor tersebut benar-benar terjadi.

Sebagaimana diketahui, pada bulan ini semakin dekat dari hari ke hari. Namun sayangnya, skuad Garuda belum juga memiliki lawan yang akan dihadapinya.

kuis tebak skor 21 s/d 23 Januari

 

Awalnya Bolivia dan Tajikistan disebut-sebut bakal menjadi lawan Marc Klok dkk. Saat itu, Indra Sjafri hingga sang pelatih Shin Tae-yong menyebut dua negara tersebut. Namun hari berganti, Bolivia ternyata mendapatkan tawaran serupa dari Arab Saudi. Sementara itu, Timnas Tajikistan juga telah mengumumkan calon lawan mereka di ini. Di antara dua calon lawan tersebut, tak ada nama Timnas Indonesia. Justru, skuad Timnas Tajikistan dijadwalkan akan bertemu dua tim asal timur tengah yakni Timnas Uni Emirat Arab (UEA) dan Timnas Kuwait.

Oleh sebab itu, sampai hari ini, belum ada yang bisa memastikan tim mana yang menjadi lawan mereka. Namun beberapa hari ke belakang, rumor mengatakan bahwa Timnas Indonesia akan bertemu dengan dua tim asal Afrika yakni Timnas Kenya dan Burundi. Rumor tersebut disampaikan oleh akun twitter ber-username @257Foot.

Berita Terkait:  Meski Tak Terdaftar, Iwan Bule Sebut Ivar Jenner dkk Bakal Gabung di Tengah-tengah TC Garuda Muda

“Burundi🇧🇮 to play Kenya🇰🇪 and Indonesia🇮🇩 in friendly games.

Both games will be played in Indonesia later this month, the squad list to be released by the Head-Coach Etienne Ndayiragije in the coming days!”

Untuk diketahui, dua tim asal Afrika ini secara peringkat jauh lebih baik dari Timnas Indonesia. Timnas Kenya bertengger di peringkat 101 dunia sedangkan Burundi di posisi 141. Di kedua negara tersebut, mereka juga diperkuat oleh banyak pemain abroad yang berkarir di liga top .

Terkait dengan rumor tersebut, sudah memberikan jawaban. Melalui Direktur Teknik Indra Sjafri, pihaknya berharap jika keduanya benar-benar menjadi lawan tanding Timnas Indonesia. Namun semuanya belum lah bisa dipastikan sampai benar-benar merilisnya lewat website resminya.

“Tunggu aja, ditunggu aja. Ya mudah mudahan. Ya kita lihat nanti karena memang yang mengurus itu kan hubungan internasional,” kata Indra Sjafri.

“Seperti yang saya sampaikan kemarin, saya dan coach Shin [Tae Yong] hanya menetapkan kriteria siapa calon lawan Matchday dari Januari sampai sebelum Matchday itu kami sudah kasih tahu bulannya, kriteria dan lain-lain. Itu pekerjaan teknis kami di situ saja,” tambah Indra lagi.

Berita Terkait:  STY Blak-blakan Iri dengan Kualitas Sepak Bola Thailand

“Terus bagaimana supaya negara tersebut mau, calon-calon itu mau, kan di PSSI ada [departemen] hubungan internasional yang melakukan komunikasi.”

Namun kata Indra lagi, pihaknya berharap agar laga Matchday nanti dilangsungkan di Indonesia. Sebab PSSI ingin memberikan sebuah hiburan kepada masyarakat Indonesia.

“Kalau tak salah arahan Pak Ketum, kita kalau bisa bermain di dalam negeri karena suporter penonton masyarakat kita butuh hiburan,” ujar Indra memungkasi.

Saksikan video gol hasil pertandingan liga dengan mengisi kotak pencarian berikut ( Sumber: Google ).

Join situs Komunitas Fans Bola NOBARTV.CO.ID - Ada beragam Kuis Tebak Skor (KTS) setiap akhir pekan & even berhadiah jutaan rupiah setiap bulannya [ DAFTAR ]. Cek informasi lebih lanjut : cara mendapatkan poin, klasemen poin bulan ini , pemenang even Oktober

Related Articles

Responses