Rio Fahmi Fokus Raih Emas SEA Games 2023, Lupakan Titel Pemain Muda Terbaik Liga 1

Rio Fahmi Fokus Raih Emas SEA Games 2023, Lupakan Titel Pemain Muda Terbaik Liga 1

NOBARTV NEWS – Rio Fahmi ingin fokus untuk membawa Timnas Indonesia di . Ia tak ingin berlarut dalam prestasi individu yang baru saja diraihnya. Di musim -2023, Rio keluar sebagai pemain muda terbaik untuk kompetisi tersebut.

Sebagaimana diketahui, pada Jumat 21 April kemarin, PSSI lewat sebuah konferensi persnya mengumumkan daftar 20 pemain yang akan menjadi wakil Timnas Indonesia di . Dalam daftar 20 pemain tersebut, ada nama Rio Fahmi.

Rio merupakan bek sayap milik yang di musim kemarin (-2023) meraih gelar individu sebagai pemain muda terbaik. Meksipun timnya hanya mampu finis sebagai runner-up musim -2023, namun prestasi individu tersebut jelas sebuah sesuatu yang membanggakan baginya.

Sebagai pemain yang baru saja meraih gelar yang cukup membanggakan itu, Rio tak besar kepada. Bahkan, ia mengaku akan lebih fokus untuk meraih medali emas di ini. Ia enggan untuk berlarut dalam raihannya tersebut.

“Untuk penghargaan kemarin (di ) sudah saya lupakan karena itu sudah berlalu,” kata Rio Fahmi di sesi terakhir latihan Timnas U-22 Senin (24/04) kemarin.

Berita Terkait:  Semifinal Piala Malaysia: Jordi Amat cs Jumpa Tim Saddil Ramdani, Derby Indonesia di Malaysia!

“Ke depannya saya akan fokus membantu timnas apa yang ditargetkan pemerintah insya Allah bisa tercapai,” ujarnya menambahkan.

Kata Rio, persiapan Timnas Indonesia sejauh ini cukup baik. Dan untuk meraih prestasi (juara SEA Games 2023) tersebut, Rio Fahmi dan rekan-rekannya berjanji akan melaksanakan instruksi yang diberikan pelatih dengan baik.

“Untuk persiapan alhamdulillah berjalan lancar, apa yang diinstruksikan pelatih insyaallah akan kami jalankan,” kata Rio Fahmi lagi.

“Untuk hari-hari mendekati keberangkatan ke Kamboja, pelatih sedikit meningkatkan kondisi fisik dan lebih banyak ke taktikal,” ujarnya memungkasi.

Dikabarkan, Garuda Indonesia beserta rombongan sudah berangkat ke Kamboja sejak Subuh tadi (Selasa 25 April). Setibanya di Kamboja nanti, mereka sudah ditunggu oleh empat tim yang tergabung dalam yang sama. Tim-tim tersebut adalah , Myanmar, dan Timor Leste.

Di edisi terakhir (SEA Games 2021) yang diikuti oleh Garuda, Shin Tae-yong (Pelatih Timnas Indonesia saat itu) hanya mampu mempersembahkan medali untuk Timnas Indonesia. Adapun terakhir kali skuad Garuda meraih gelar atau emas adalah pada tahun 1991 lalu. Jadi, lebih dari 30 tahun gelar tersebut tak pernah pulang ke tanah air lagi.

Berita Terkait:  Aji Santoso Telpon STY Minta Izin Tahan Marselino Ferdinan di Persebaya

Oleh sebab itu, untuk edisi kali ini, skuad Garuda Indonesia – termasuk sang pemain Rio Fahmi bertekad untuk membawa Timnas Indonesia meraih sekaligus membawa pulang titel (juara) yang sudah lama hilang itu.

Saksikan video gol hasil pertandingan liga dengan mengisi kotak pencarian berikut ( Sumber: Google ).

Join situs Komunitas Fans Bola NOBARTV.CO.ID - Ada beragam Kuis Tebak Skor (KTS) setiap akhir pekan & even berhadiah jutaan rupiah setiap bulannya [ DAFTAR ]. Cek informasi lebih lanjut : cara mendapatkan poin, klasemen poin bulan ini , pemenang even Oktober

Related Articles

Responses

Dapatkan Update Berita Terkini NOBARTV di GOOGLE NEWS

X