PSSI Ingin Undang Argentina di FIFA Matchday, STY: Jangan Bicara Saja!

PSSI Ingin Undang Argentina di FIFA Matchday, STY: Jangan Bicara Saja!

NOBARTV NEWS – Beberapa waktu lalu, PSSI mengungkapkan keinginannya untuk mendatangkan Timnas Argentina di bulan mendatang. Namun sang pelatih Shin Tae-yong tak cukup yakin dengan rencana tersebut. Bahkan, STY meminta PSSI untuk tidak sekadar bicara saja – dalam artian mereka harus benar-benar membuktikannya.

Sebagaimana diketahui, pada 25 dan 28 Maret mendatang, Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Burundi di Stadion Patriot, Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat. Terpilihnya tim asal Afrika tersebut begitu tergesa-gesa.

Saat itu, PSSI sudah melakukan negosiasi dengan dua tim untuk bertanding di bulan Maret. Bahkan, PSSI berencana untuk mendatangkan dua tim tersebut. Dua tim yang dimaksud adalah dan .

Namun sialnya, tak satupun dari dua tim tersebut yang menjadi lawan Indonesia. Federasi Sepak Bola Bolivia lebih memilih untuk melawan Timnas Saudi Arabia sedangkan dijadwalkan bertemu dengan Timnas (UEA) dan Timnas Kuwait.

Setelah mendapatkan kabar tersebut, PSSI langsung menjajaki banyak tim untuk menjadi lawan Marc Klok dkk. Pasalnya, beberapa hari menjelang kalender tersebut, bisa dipastikan bahwa tim-tim lain sudah memiliki calon lawan tanding.

Berita Terkait:  Resmi: Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia Akan Pakai VAR

Lucunya, di saat itu, PSSI melempar tawaran kepada Timnas Burundi yang diketahui sudah memiliki lawan tanding yakni Timnas .

Setelah menunggu hingga malam hari, PSSI akhirnya mendapatkan jawaban dari Federasi Sepak Bola Burundi. Mereka bersedia untuk datang ke Indonesia – bahkan membatalkan laga melawan Timnas .

Berbekal dari pengalaman tersebut (calon lawan yang tak dipersiapkan dengan matang), PSSI akhirnya bergegas cepat untuk mencari calon lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday periode berikutnya. Terdekat, Timnas Indonesia akan kembali turun di even serupa (FIFA Matchday) pada bulan mendatang.

Menariknya, PSSI dikabarkan telah menemukan kata sepakat dengan Federasi Sepak Bola . Pada bulan tersebut, skuad akan datang ke Indonesia. Namun, masih ada satu lawan lagi yang memungkinkan untuk menjadi lawan Indonesia di periode (Juni) tersebut. Kabarnya, PSSI juga melakukan negosiasi dengan Federasi Sepak Bola Argentina. PSSI ingin mendatangkan Lionel Messi dkk.

Hal itu diungkapkan pertama kali oleh Zainudin Amali beberapa waktu lalu.

Berita Terkait:  Bertemu Presiden FIFA, Erick Thohir Pastikan Tak Ada Pembicaraan Terkait Piala Dunia U-17

“Katanya akan mengundang di FIFA Matchday bulan Juni itu ada akan main, dan yang sedang diusahakan itu Argentina, Arab Saudi, Jepang juga komitmen akan bantu kita itu luar biasa,” kata Amali saat itu.

Tak lama kemudian, Shin Tae-yong ikut mengomentari rencana PSSI tersebut. STY meminta PSSI benar-benar mendatangkan mereka. Bukan sekadar bicara saja.

“Saya minta tolong semoga bisa diundang (Argentina). Jangan bicara saja,” kata Shin Tae-yong.

Di kesempatan yang sama, Shin juga mengomentari terkait calon lawan Timnas Indonesia yakni Timnas Burundi.

“Untuk Burundi, jujur saya belum tahu timnya seperti apa, memang saya minta peringkat 80-100 FIFA,” ujarnya menambahkan.

“Dan memang situasi saat ini tidak mendukung, jadi akhirnya Burundi yang diundang. Jujur sampai sekarang nggak tahu Burundi seperti apa, mulai hari ini akan analisa,” ujarnya memungkasi.

Saksikan video gol hasil pertandingan liga dengan mengisi kotak pencarian berikut ( Sumber: Google ).

Join situs Komunitas Fans Bola NOBARTV.CO.ID - Ada beragam Kuis Tebak Skor (KTS) setiap akhir pekan & even berhadiah jutaan rupiah setiap bulannya [ DAFTAR ]. Cek informasi lebih lanjut : cara mendapatkan poin, klasemen poin bulan ini , pemenang even Oktober

Related Articles

Responses

Dapatkan Update Berita Terkini NOBARTV di GOOGLE NEWS

X