Timnas Indonesia

Persiapan Tim-tim Grup D Piala Asia 2023: Indonesia Tantang Iran, Jepang Uji Coba dengan Thailand



NOBARTV NEWS – Skuad Garuda dan tiga kontestan lainnya yang tergabung dalam grup D Piala Asia 2023 sedang menyusun rencana jelang berlaga di even tersebut. Berbagai rencana tersebut dibuat sebagai persiapan mereka demi tampil maksimal di even sepakbola tertinggi di benua Asia itu.

Seperti yang diketahui, pada tahun depan (2024) – tepatnya di bulan Januari, skuad akan kembali tampil dalam even akbar bernama Piala Asia 2023 (digelar tahun 2024). Keikutsertaan skuad Garuda di ajang ini merupakan yang pertama kalinya setelah terakhir tampil pada tahun 2007 lalu.

Pada tahun 2007 alias ketika digelarnya Piala Asia edisi ke-14, Timnas Indonesia dan tiga negara Asia Tenggara lainnya bertindak sebagai tuan rumah bersama. Jadi, pada tahun tersebut, Indonesia, Vietnam, Thailand, serta Malaysia menjadi tuan rumah secara bersamaan. Oleh karenanya, keempat negara tersebut secara otomatis berhak mengirimkan perwakilannya untuk berlaga di putaran final tanpa mengikuti babak kualifikasi terlebih dahulu.

Setelah itu, bertahun-tahun kemudian – dari edisi ke-15 (2010) hingga 17 (2019), Timnas Indonesia tak pernah tampil lagi. Mereka selalu terhenti di babak kualifikasi. Hingga kemudian, pada edisi tahun 2023 ini, mereka pada akhirnya berhak untuk bertanding setelah mencatatkan hasil positif di babak kualifikasi.

Baca Juga:  Kabar Buruk! Rizky Ridho Dipastikan Absen di Laga Melawan Guinea U23

Tampilnya skuad Garuda di edisi 2023 ini tak lepas dari kinerja sang pelatih Shin Tae-yong. Lewat tangannya, setelah bertahun-tahun absen di puncak even sepakbola termasyur di Asia, kini negara kita tercinta akhirnya kembali ke sana.

Persiapan Tim-tim Grup D Piala Asia 2023: Indonesia Tantang Iran, Jepang Uji Coba dengan Thailand
Aksi salah satu pemain Timnas Jepang Takefusa Kubo

Oleh karenanya, sebagai bentuk keseriusan menjelang laga Piala Asia 2023 digelar, PSSI dan Timnas Indonesia merencanakan berbagai persiapan. Persiapan tersebut akan dilakukan sejak bulan Desember ini sampai menjelang jadwal pelaksanaan kompetisi. Bahkan, bukan cuma Indonesia saja – namun tiga tim lainnya juga melakukan persiapan maksimal jelang berlaga di even tersebut.

Berikut persiapan tim-tim yang tergabung dalam grup D Piala Asia 2023:

1. Timnas Indonesia

Skuad Garuda melakukan persiapan jelang Piala Asia 2023 dengan menggelar tiga laga uji coba. Pertama adalah melawan Timnas Libya sebanyak dua kali di Antalya Turki serta bertemu dengan Timnas Iran di Doha Qatar. Untuk menjalani dua uji coba tersebut, PSSI akan memanggil 30 pemain untuk melakukan pemusatan latihan pada akhir tahun ini.

Baca Juga:  Resmi: Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Liga Premier Inggris!

2. Timnas Jepang

JFA dalam keterangan resminya telah memanggil 23 pemain untuk uji coba kontra Thailand. Uji coba melawan tim berjuluk Gajah Perang itu akan digelar dengan tajuk Tokyo Tires Cup 2024 di Japan National Stadium pada 1 Januari 2024. Uji coba melawan tim asal Asia Tenggara itu kuat dugaan karena Samurai Biru tergabung dengan Timnas Indonesia dan Vietnam pada Piala Asia 2023.

3. Timnas Vietnam

Walaupun informasi terkait persiapan Vietnam belum dipublikasikan sampai saat ini. Namun berdasarkan keterangan dari salah satu media yakni Bola Sport, disebutkan bahwa Timnas Vietnam akan menggelar satu uji coba jelang Piala Asia 2023 tersebut digelar. Uji coba itu akan digelar dengan melewan Timnas Kirgistan pada 9 Januari 2024.

4. Timnas Irak

Irak benar-benar serius untuk mempersiapkan diri jelang tampil di Piala Asia 2023. Berdasarkan rilis dari media setempat, baru-baru ini Asosiasi Sepak Bola Irak (IFA) dikabarkan menerima tawaran dari KFA untuk menggelar laga uji coba. Rencananya, uji coba antara Timnas Irak dengan Korea Selatan itu akan digelar pada 6 Januari 2024 di Dubai, Uni Emirat Arab .

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid