FAQs Pertandingan

FAQs Slovakia vs Portugal, 9 September 2023

TOPIK BERITA :


NOBARTV NEWS – Cristiano Ronaldo cs akan melakukan lawatan ke markas Slovakia dalam lanjutan 2024. Laga tersebut akan digelar pada Sabtu dini hari nanti (9/9).

Saat ini, Portugal bertengger manis di peringkat pertama Kualifikasi Euro 2024 grup J. Adapun Slovakia, mereka berada tepat di peringkat kedua. Selisih kedua tim hanya terpaut dua poin saja. Oleh karenanya, siapapun pemenang di laga nanti, dipastikan tim tersebut lah yang akan menduduki posisi puncak.

Slovakia vs Portugal FAQs, berikut beberapa frequently asked question fakta dan data pertandingan yang telah kami siapkan untuk anda terkait dengan laga tersebut:

Apa tajuk pertandingan antara Slovakia versus Portugal?

Laga ini merupakan lanjutan dari grup J Kualifikasi Euro 2024.

Kapan laga ini akan dipertandingkan?

Laga ini akan dimainkan pada Sabtu 9 September 2023 pukul 01.45 WIB

Di stadion mana laga Slovakia – Portugal ini dimainkan?

Laga ini bakal dimainkan di Tehelné pole. Stadion yang berlokasi di Bratislava, Slovakia ini merupakan stadion serba guna. Di luar penggunaan untuk Timnas Slowakia, Tehelné pole juga dipakai oleh klub Slovan Bratislava.

Baca Juga:  FAQs Al Ahli vs Al Hilal: Jadwal, H2H, Prediksi Skor Pertandingan

Bagaimana rekor pertemuan terakhir kedua tim?

Dalam beberapa pertemuan terakhir kedua tim, Spanyol unggul dengan mencetak tiga kemenangan. Sedangkan satu laga lainnya berakhir dengan hasil imbang.

  • 05 Juni 2005: Portugal 2-0 Slovakia
  • 31 Maret 2005: Slovakia 1-1 Portugal
  • 05 Juni 1999: Portugal 1-0 Slovakia
  • 14 Oktober 1998: Slovakia 0-3 Portugal

Di peringkat berapa Slowakia – Portugal dalam rangking FIFA – terkhusus UEFA?

Slowakia berada di posisi #47 dunia alias 24 UEFA. Adapun Portugal, mereka berada di peringkat #9 FIFA atau 7 Eropa.

Bagaimana performa kedua tim dalam lima pertandingan terakhirnya?

Tiga kemenangan berhasil diraih skuad Slovakia dalam lima pertandingan terakhirnya.

  • 21 Juni 2023: Liechtenstein 0-1 Slovakia
  • 18 Juni 2023: Iceland 1-2 Slovakia
  • 27 Maret 2023: Slovakia 2-0 Bosnia and Herzegovina
  • 24 Maret 2023: Slovakia 0-0 Luxembourg
  • 20 November 2022: Slovakia 0-0 Chile

Adapun Portugal, mereka juga tak kalah baik. Dalam lima pertandingan terakhir, Cristiano Ronaldo cs berhasil menang sebanyak empat kali.

  • 21 Juni 2023: Iceland 0-1 Portugal
  • 18 Juni 2023: Portugal 3-0 Bosnia and Herzegovina
  • 27 Maret 2023: Luxembourg 0-6 Portugal
  • 24 Maret 2023: Portugal 4-0 Liechtenstein
  • 10 Desember 2022: Morocco 1-0 Portugal
Baca Juga:  FAQs PSV vs Sparta: Jadwal, H2H, Prediksi Skor Pertandingan

Siapa saja pemain yang diprediksi masuk dalam starting line up di laga ini?

Susunan pemain (line-up) Slowakia: Dubravka; Pekarik, Skriniar, Vavro, Hancko; Duda, Lobotka, Kucka; Suslov, Bozenik, Mak

Pelatih: Francesco Calzona

Susunan pemain (line-up) Portugal: Costa; Pereira, Dias, A. Silva; Cancelo, Palhinha, Fernandes, Dalot; B. Silva, Ronaldo, Leao

Pelatih: Roberto Martínez

Siapa nama wasit yang akan memimpin pertandingan untuk laga antara Timnas Slovakia vs Timnas Portugal ini?

Nyberg G. (Swedia)

Bagaimana formasi yang akan digunakan oleh kedua kesebelasan?

Slowakia: 4-4-2

Portugal: 3-4-3

Apa motivasi kedua tim untuk meraih kemenangan di laga ini?

Portugal sedang dalam performa yang cukup baik. Oleh karena itu, mereka akan menjadi torehan positif itu sebagai motivasi untuk mengalahkan sang lawan. Adapun Slovakia, kehadiran suporter tuan rumah akan menjadikan mereka memiliki semangat juang yang lebih baik dari sang tamu.

Berapa prediksi skor Slowakia vs Portugal?

Kedua tim diprediksi bermain sama kuat 2-2.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid