BRI Liga 1

Prediksi Persib vs RANS Nusantara, BRI Liga 1 Indonesia

TOPIK BERITA : •


NOBARTV NEWS – Duel seru yang mempertemukan antara Persib vs RANS Nusantara akan segera berlangsung di pekan ke-10 Indonesia Musim 2023-2024, laga tersebut bakal disuguhkan pada hari Sabtu tanggal 26 Agustus 2023.

Di laga ini nanti Persib Bandung dan RANS Nusantara akan bertanding di stadion Gelora Bandung Lautan Api atau markas besar dari kubu Maung Bandung, kedua tim diperkirakan bakal menggelar pertandingan berikut pada pukul 19:00 WIB.

Setelah berhasil kembali kejalur kemenangan, Persib Bandung saat ini berada di peringkat 14 klasemen sementara BRI Liga 1 Indonesia dengan mengoleksi 11 poin dari 9 match. Kemenangan itu diperoleh Persib saat menghadapi PSIS Semarang, Marc Klok berhasil menjadi kunci kemenangan melalui tendangan penalti.

Di sisi lawan, musim ini RANS Nusantara tampaknya bermain cukup bagus. RANS Nusantara bahkan belum pernah merasakan kekalahan sekalipun di lima laga terakhirnya, ia kini bertengger di posisi 4 klasemen sementara BRI Liga 1 Indonesia dengan mengoleksi 16 poin dari 9 laga.

Sebelum akan menyaksikan laga antara Persib berhadapan dengan RANS di Nobartv link live streaming, cek prediksi skor, line up, H2H, hingga statistik tim berikut ini terlebih dahulu.

Head To Head

Diketahui Persib Bandung hanya memiliki rekor pertandingan bersama RANS Nusantara sebanyak dua kali saja, dalam laga tersebut Persib Bandung berhasil memenangkan kedua laga itu.

  • 19 Februari 2023 RANS Nusantara vs Persib Bandung: 1-3
  • 4 September 2022 Persib Bandung v RANS Nusantara: 2-1

Statistik Lima Pertandingan Terakhir

Persib Bandung

Menuai hasil yang kurang maksimal di lima laga terakhirnya, Persib Bandung hanya bisa memetik dua kemenangan dan dua imbang serta menelan satu kali kekalahan.

  • 20 Agustus 2023 PSIS Semarang vs Persib Bandung: 1-2
  • 13 Agustus 2023 Persib Bandung vs Barito Putera: 1-1
  • 8 Agustus 2023 Persis Solo vs Persib Bandung: 2-1
  • 3 Agustus 2023 Persib Bandung vs Bali United: 0-0
  • 28 Juli 2023 Persik vs Persib Bandung: 1-2

RANS Nusantara

Hasil yang lumayan bagus di dapat oleh RANS Nusantara dalam lima laga terakhirnya, RANS Nusantara belum terkalahkan dan berhasil menorehkan dua kali kemenangan serta hanya merasakan tiga imbang.

  • 19 Agustus 2023 RANS Nusantara vs Dewa United: 0-0
  • 14 Agustus 2023 Arema FC vs RANS Nusantara: 0-1
  • 9 Agustus 2023 RANS Nusantara vs Madura United: 3-1
  • 4 Agustus 2023 Borneo FC vs RANS Nusantara: 1-1
  • 30 Juli 2023 RANS Nusantara vs PSS Sleman: 0-0

Persib vs RANS Nusantara: Nobartv Yalla Shoot Live Streaming & Prediksi Skor, Pekan Ke-10 BRI Liga 1 Indonesia 2023/24

Prediksi Line Up

Persib Bandung: F Rustapa, Alberto R, N Kuipers, R Irianto, D Sato, L Madinda, D Kusnandar, M Klok, E Walian, D Silva, B Putra

RANS Nusantara: H Syah, A Meneses, F Pereira C, D Doke, T Hidayat, P Sitanggang, M Maruoka, Zidane P A, Tavinho, A Nugroho, E Brandao

Preview Pertandingan

Musim ini RANS Nusantara tampaknya akan menjadi kuda hitam, dilihat dari lima laga terakhirnya RANS Nusantara belum pernah merasakan kekalahan sekalipun. Hal ini akan menjadi pr tersendiri bagi pasukan Maung Bandung, apakah Persib mampu memutus trend kekalahan dari RANS Nusantara nanti? hal itu perlu kita saksikan.

Di sisi lain, Persib Bandung belum pernah terkalahkan saat bertemu dengan RANS Nusantara. Dengan begitu Persib Bandung bakal tampil cukup percaya diri, ditambah lagi Persib Bandung akan bermain di kandang sendiri.

Prediksi Skor

Jika dilihat dari H2H dan skuad yang diturunkan pada laga nanti serta performa kedua tim musim ini di pergelaran BRI Liga 1 Indonesia Musim 2023-2024, tampaknya pertandingan tersebut bakal berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan RANS Nusantara.

Link Live Streaming Persib Bandung vs RANS Nusantara

Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga BRI Liga 1 Indonesia Musim 2023-2024 dan ingin menyaksikan Persib kontra RANS, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut secara online melalui yalla tv link live streaming ini.

Musa Elkasa

Seorang pecinta travelling dan sepak bola lokal dan internasional, nge fans berat dengan David De Gea