Timnas Indonesia

STY Bangga Rafael Struick dan Ivar Jenner Tembus Skuad Utama di Klub Masing-masing



NOBARTV NEWS – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong merasa bangga karena dua anak asuhnya tembus ke skuad utama di tim yang dibelanya masing-masing.

Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu, dua pemain Timnas Indonesia U-20 Ivar Jenner dan Rafael Struick resmi melakukan sumpah WNI di Kantor Kementerian Hukum dan HAM RI. Dengan diresmikannya kedua pemain tersebut, maka ia dinyatakan memiliki hak serta kewajiban yang sama seperti WNI pada umumnya.

Awalnya, proses naturalisasi Ivar Jenner dan Rafael Struick ditujukan agar keduanya bisa memperkuat Timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2023. Tapi sayangnya, even tersebut dinyatakan batal dilaksanakan di Indonesia. Walaupun demikian, keduanya tetap pada pendirian awalnya untuk dinaturalisasi sebagai WNI.

Kesempatan emas pun datang kepada kedua pemain yang membela ADO Den Haag dan FC Utrecht ini. Pasalnya, tak lebih dari satu bulan pasca dinaturalisasi, keduanya langsung dipercaya untuk membela Timnas Indonesia senior di FIFA Matchday pada bulan Juni kemarin. Tak sekadar mendapat panggilan saja, namun Ivar Jenner dan Rafael Struick mendapat debutnya dengan Timnas Indonesia senior di ajang tersebut.

Baca Juga:  Tak Mau Kalah, Suporter Yaman Bakal Adu Berisik dengan Pendukung Timnas Indonesia

Kabar baiknya, kedua pemain muda tersebut memberikan penampilan memukau di laga itu. Baik itu ketika bertemu dengan Timnas Palestina (14 Juni) atau ketika berhadapan dengan juara dunia Argentina (20 Juni). Keduanya pun mendapat sambutan hangat dari sang pelatih Shin Tae-yong. Netizen – dan para suporter yang menyaksikan laga tersebut terkagum-kagum dengan penampilannya. Hal tersebut berimbas kepada akun media sosialnya yang difollow banyak orang.

Bahkan, hal itu juga berefek kepada dua klub yang dibelanya yaitu FC Utrecht dan ADO Den Haag. Di pra-musim kemarin, Ivar Jenner beberapa kali dimainkan ketika FC Utrecht bermain di laga uji coba. Begitupula dengan Rafael Struick. Ketika ADO Den Haag menjalani laga pra-musim, winger lincah milik Timnas Indonesia itu sering dipasang sebagai starter.

Kabar baiknya, keduanya kini dimasukkan ke skuad utama tim yang dibelanya masing-masing. Beberapa waktu lalu, Rafael dibawa dalam laga perdana Eerste Divisie ADO Den Haag ke markas De Graafschap. Adapun Ivar Jenner, meskipun hanya duduk di bangku cadangan ketika FC Utrecht jumpa PSV Eindhoven di Eredivisie, namun masuknya Jenner ke skuad utama Utrecht tentu adalah sesuatu yang sangat membanggakan.

Baca Juga:  Respon Indra Sjafri soal Laga Timnas Indonesia U20 yang Sepi Penonton

Hal tersebut menarik perhatian pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. STY merasa bangga karena dua pemainnya itu dipercaya untuk tampil di tim utamanya masing-masing.

“Pastinya berpengaruh besar ya melalui laga Timnas Indonesia melawan Argentina,” kata Shin Tae-yong di tengah-tengah pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 kemarin.

“Apa yang ada di dalam mereka bisa mengeluarkan kemampuannya dengan baik, artinya kepercayaan diri mereka semakin meningkat,” katanya menambahkan.

“Dengan adanya kebanggaan dan peningkatan seperti itu jadinya bisa meningkatkan performa mereka di tim masing-masing,” pungkas eks pelatih Timnas Korea Selatan itu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul STY Bangga Rafael Struick dan Ivar Jenner Tembus Skuad Utama di Klub Masing-masing yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment