Timnas Indonesia

Efek STY, Sandy Walsh Diperbolehkan KV Mechelen untuk TC bersama Timnas Indonesia

TOPIK BERITA :


NOBARTV NEWS – Sandy Walsh akhirnya mendapatkan restu dari klubnya KV Mechelen untuk ikut TC jelang 2022. Keputusan Mechelen untuk memberikannya izin tak lepas dari efek sang pelatih Shin Tae-yong.

Diketahui, beberapa waktu lalu, Shin tak langsung pulang ke Indonesia usai menangani Garuda muda dalam TC di Eropa. Pelatih asal Korea Selatan itu terbang ke Inggris dan Belgia usai selesai dari Spanyol.

Ditemani oleh salah satu asistennya, STY berkunjung ke markas Gillingham FC di Inggris dan KV Mechelen di Belgia. Gillingham merupakan klub tempat bermain bek Timnas Indonesia Elkan Baggott sementara Mechelen tempat berkarir Sandy Walsh.

Shin tengah meminta izin kedua klub tersebut agar diperbolehkan membawa dua pemainnya untuk tampil membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Meski pihak klub belum memberikan respon apakah akan melepas pemainnya atau tidak, namun dari yang bisa dilihat menunjukkan bahwa Sandy sudah diperbolehkan pulang ke Indonesia – sedangkan Elkan harus menanti apakah Indonesia bisa lolos atau tidak ke semifinal baru kemudian ia diperbolehkan untuk meninggalkan klub.

Baca Juga:  Kabar Buruk! Rizky Ridho Dipastikan Absen di Laga Melawan Guinea U23

Rumor terkait diperbolehkannya Elkan meninggalkan klub ke timnas (saat Indonesia lolos semifinal) diutarakan oleh media Inggris TWTD.

“Kami memahami bahwa pihak klub tak bersedia melepas bek tengahnya untuk fase grup (Piala AFF), mereka hanya akan melepas ke semifinal dan final jika Timnas Indonesia melaju,” tulis media Inggris yang berbasis di Ipswich.

Adapun terkait Sandy Walsh, kepastian dirinya untuk bisa membela Timnas Indonesia justru dijabarkan langsung oleh sang pemain.

Dilansir dari akun instagramnya, Sandy terlihat mengunggah momen dirinya yang tengah berada di sebuah bandara di Brussel. Hal serupa pernah ia lakukan ketika hendak menuju Indonesia untuk melakukan sumpah WNI beberapa waktu lalu.

Di insta story yang ia unggah kemarin (Minggu) itu, Sandy membubuhinya dengan gambar pesawat dan bendera Indonesia. Dengan demikian, hampir dipastikan Sandy akan bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Indonesia di Bali bersama skuad Garuda Indonesia lainnya. Bisa dikatakan, efek kedatangan Shin kemarin membuat klub ikhlas mengizinkannya.

Baca Juga:  Termasuk Arab Saudi, 2 Negara Timur Tengah Ini Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

Direncanakan, pemusatan latihan tersebut akan dimulai pada hari ini, 28 November 2022 dan berakhir menjelang dihelatnya Piala AFF 2022.

Terkait pemanggilannya, Sandy bukanlah satu-satunya pemain abroad yang dipercaya untuk masuk ke dalam 28 punggawa Timnas Indonesia jelang Piala AFF tersebut. Seluruh pemain abroad diikutsertakan oleh pelatih asal Korea Selatan itu. Seperti Jordi Amat (Johor Darul Takzim), Elkan Baggott (Gillingham FC), Asnawi Mangkualam Bahar (Ansan Greeners), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Saddil Ramdani (Sabah FC), Egy Maulana Vikri (ViOn Zlate Moravce), dan Witan Sulaeman (AS Trencin).

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid