NOBARTV NEWS – Laga antara Bali United vs Persija Jakarta di BRI Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 akan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali pada hari Sabtu tanggal 23 Juli 2022 pukul 20.00 WIB.
Jelang berlaga melawan Persija Jakarta, pelatih Bali United Coach Teco mengaku ingin meraih kemenangan. Selain itu, Coach Teco juga mengaku menghormati pelatih Persija, Thomas Doll.
“Saya tahu dia (Thomas Doll) dari pengalamannya melatih beberapa tim besar. Namun saya respek terhadap semua pelatih yang ada di Indonesia. Saya sudah pernah kerja dua tahun di Jakarta, saya senang bisa pernah menjadi bagian mereka. Namun saat ini saya punya kontrak dengan Bali United, saya bekerja bersama Bali United dan besok saya harus menang dalam pertandingan,” kata Coach Teco, dikutip dari laman resmi Bali United.
Terkait head to head kedua tim, jika dilihat dari lima pertemuan terakhir Bali United dan Persija, Bali United mampu unggul dengan empat kali meraih kemenangan, sedangkan Persija Jakarta hanya mampu meraih satu kali kemenangan.
Sebelum menyaksikan pertandingan antara Bali United versus Persija Jakarta di BRI Liga 1 Indonesia, cek prediksi skor, line up, dan statistik kedua tim berikut ini.
Statistik Lima Pertandingan Terakhir Bali United dan Persija Jakarta
Bali United
Bali United meraih hasil yang baik namun kurang maksimal di lima laga terakhirnya, diketahui Bali United meraih tiga kali kemenangan dan dua kali kekalahan.
30 Juni 2022 Kaya FC vs Bali United: 0-1
27 Juni 2022 Visakha vs Bali United: 5-2
24 Juni 2022 Bali United vs Kedah Darul Aman: 2-0
20 Juni 2022 Bali United vs Persebaya Surabaya: 1-0
16 Juni 2022 Bali United vs Bhayangkara FC: 1-2
Persija Jakarta
Meskipun baru meraih kemenangan melawan RANS Nusantara FC, Persija mencatat hasil yang kurang baik di lima pertandingan terakhirnya, mereka hanya mampu menang satu kali dan menderita empat kali kekalahan.
16 Juli 2022 Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC: 4-2
28 Juni 2022 Madura United vs Persija Jakarta: 2-1
25 Juni 2022 Persija Jakarta vs Borneo FC: 1-2
22 Juni 2022 RANS Nusantara FC vs Persija Jakarta: 5-1
18 Juni 2022 Persija Jakarta vs Barito Putera: 0-2
Prediksi Line Up Bali United versus Persija Jakarta
Bali United: Nadeo A, W Pacheco, Jajang M, Andhika W, Ricky Fajrin, B Nouri, R Pellu, Eber Bessa, M Rahmad, Ilija Spasojevic, P Mbarga
Persija Jakarta: Andritany A, Hansamu Sama, O Kudela, Maman A, Frenky Missa, Firza A, Resky Fandi, S Abimanyu, Hanno Behrens, Ginanjar, M Krmencik
Preview Pertandingan Bali Utd vs Persija Jakarta
Duel antara Bali United melawan Persija Jakarta di BRI Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 tampaknya akan berlangsung cukup seru dan menarik, kedua tim tentunya punya keinginan untuk menuai hasil yang maksimal pada laga pertama tersebut.
Persija Jakarta yang saat ini dilatih Thomas Doll kerap memainkan bola-bola pendek untuk membangun serangan, di laga melawan Bali United nanti Persija Jakarta diprediksi bakal memainkan pola yang sama, yakni passing-passing pendek antar pemain untuk melakukan serangan. Strategi tersebut tampak cukup efektif di Persija, terlebih ada sosok Hanno Behrens dan M Krmencik di lini depan yang memberi kontribusi baik di tim.
Di sisi lain, tim tuan rumah Bali United tentunya akan tampil dengan penuh percaya diri karena akan bermain di kandangnya sendiri dengan ribuan supporter. Bali United diprediksi juga akan memainkan bola-bola pendek untuk menyerang, serta memanfaatkan kecepatan di lini sayap.
Prediksi Skor Bali Utd vs Persija Jakarta
Persija Jakarta tentunya perlu mewaspadai lini sayap Bali United, pasalnya ada beberapa pemain cepat di posisi tersebut seperti Irfan Jaya, M Rahmad, hingga Privat Mbarga. Bisa saja Bali United mengandalkan sisi tersebut untuk menggempur pertahanan Persija Jakarta.
Sementara itu, Bali United harus mewaspadai sosok M Kremencik dan Hanno Behrens, hal itu dikarenakan dua pemain asing tersebut tampak bermain cukup baik untuk Persija. Baik Persija Jakarta maupun Bali United tentunya sama-sama punya peluang untuk meraih kemenangan di laga nanti, diprediksi bahwa laga akan berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan Persija Jakarta.
Link Live Streaming Bali United vs Persija Jakarta
Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga BRI Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 dan ingin menyaksikan laga Bali United versus Persija Jakarta, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini.
Menang bali united