Timnas Indonesia

Meski Sudah Sumpah WNI, Jordi Amat & Sandy Walsh Tak Bisa Langsung Bela Indonesia, Berikut Alasannya!

TOPIK BERITA :


NOBARTV NEWS – Hari ini, dua pemain keturunan Indonesia Sandy Walsh dan Jordi Amat akan disumpah di Kantor Kementerian Hukum dan HAM RI. Keduanya baru saja tiba pada kemarin malam dan dini hari tadi. Ternyata, meski keduanya telah selesai disumpah pada hari ini, namun hal itu tidak lantas membuat keduanya langsung bisa membela .

Diketahui, pada 15 November kemarin, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan membuat pengumuman terkait kelanjutan proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat. Dalam pengumuman itu disebutkan bahwa Sandy Walsh dan Jordi Amat akan disumpah sebagai WNI di Kantor Kementerian Hukum dan HAM pada hari ini. Keduanya diminta untuk datang ke Indonesia untuk mengikuti proses tersebut secara langsung.

Tak lama kemudian, keduanya pun tiba di Indonesia. Setibanya di tanah air, Exco PSSI Hamdan Hamedan menyambut keduanya. Bahkan, Hamdan menemani Sandy yang saat tiba di Indonesia, ternyata lupa membawa jas dan peci. Diketahui, jas dan peci akan digunakan oleh yang bersangkutan ketika mengikuti sumpah di Kantor Kemenkum dan HAM nanti.

Baca Juga:  Kekuatan PSSI Kembali Terbukti, Nathan Tjoe-A-On Gabung ke Timnas U-23 Lagi

Sumpah tersebut dijadwalkan akan dilakukan pada siang hari ini pada pukul 13.00 WIB. Hal itu telah dikonfirmasi langsung oleh Sekertaris Jenderal PSSI Yunus Nusi.

“Jordi Amat dan Sandy Walsh akan diambil sumpah di Kanwil Kemenkumham [Kamis 17 November]. Pengambilan sumpah akan dimulai pada pukul 13.00 WIB,” ujar Yunus Nusi.

Namun hal yang perlu diketahui dan menjadi perhatian adalah, meski kedua pemain ini telah menyelesaikan proses sumpah di Kantor Kementerian Hukum dan HAM, hal itu tak lantas membuat keduanya bisa membela Timnas Indonesia dengan segera. Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia akan mengikuti 2022 dalam waktu dekat. Keduanya pun disebut-sebut bakal ikut membela Garuda Indonesia. Hanya saja, keduanya tidak bisa langsung membela Timnas Indonesia karena suatu sebab.

Berdasarkan penuturan anggota Exco PSSI Hasani Abdulgani, Sandy Walsh dan Jordi Amat harus melalui tahap terakhir yakni perpindahan federasi. Perpindahan federasi itu harus diajukan kepada FIFA. Dalam hal ini, Sandy Walsh akan berpindah dari KNVB (Federasi Sepak Bola Belanda) sedangkan Jordi Amat dari RFEF (Federasi Sepak Bola Spanyol). Jika proses ini sudah dilalui, maka keduanya sudah berhak berseragam Timnas Indonesia.

Baca Juga:  Prediksi Line-Up Indonesia vs Korea Selatan, Sananta Langsung Starter?

“Tunggu perpindahan federasi dulu,” jawab Hasani Abdulgani melalui instagram pribadinya.

Setelah itu, seorang netizen bertanya perihal waktu yang dibutuhkan untuk proses perpindahan federasi tersebut karena diketahui batas pendaftaran pemain yang akan tampil di Piala AFF 2022 ini pada 20 Desember mendatang. Namun kata Hasani, proses tersebut tidak memakan waktu lama.

“Biasanya tidak lama,” balas Hasani lagi.

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

3 Comments