NOBARTV NEWS Kondisi Sandy dan Mees, Duo Pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh dan Mees Hilgers terkena cedera di laga melawan Australia. Kemarin, Dokter Timnas Indonesia memberikan update terkait kondisi keduanya.
Seperti yang diketahui, skuad Garuda pada Kamis kemarin telah bertemu Timnas Australia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga grup C matchday ketujuh. Laga ini sendiri digelar di Allianz Stadium, Sydney alias markas Australia.
Laga yang diprediksi berjalan seru ini berakhir tragis bagi skuad Garuda. Kendati menguasai jalannya pertandingan di awal-awal babak pertama, bahkan mendapat kesempatan untuk mencetak gol lewat titik putih, gawang Maarten Paes justru kelabakan hingga penghujung pertandingan.
Maarten Paes dipaksa memungut bola sebanyak lima kali di gawangnya sendiri. Sementara itu, Indonesia hanya bisa mencatat satu gol lewat kaki Ole Romeny. Skor akhir 5-1 menjadi penutup pertandingan tersebut.
Hasil tersebut memantik komentar banyak kalangan. Netizen ramai-ramai menyuarakan tagar #KluivertOut pasca hasil buruk tersebut. Kegelisahan mereka tak lain karena Kluivert sudah mendapatkan semua yang ia inginkan. Kluivert mendapatkan asistennya secara komplit. pelatih berkebangsaan Belanda itu juga mendapatkan beberapa amunisi (pemain) baru seperti Ole Romeny, Emil Audero, Dean James, hingga Joey Pelupessy di skuad yang diasuhnya.
Namun ternyata, Shin Tae-yong yang sebelumnya menjadi Pelatih Timnas Indonesia justru mampu menahan Australia ketika kedua tim saling berhadapan tahun lalu di GBK. Kondisi tersebut juga membuat netizen kembali mengungkit nama Shin Tae-yong. Tak sedikit yang berharap STY kembali melatih Timnas Indonesia.
Berikutnya, ujian lain akan dihadapi Patrick Kluivert beserta para asistennya. Skuad Garuda dijadwalkan menjamu Bahrain di GBK dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada laga melawan Australia sebelumnya, duo Pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh dan Mees Hilgers dilanda cedera. Lantas, apakah keduanya sudah bisa bermain di laga melawan tim asal timur tengah itu?

Kemarin, Dokter Timnas Indonesia Alfan Nur Asyhar memberikan update terkait kondisi kedua pemain Abroad tersebut. Dokter Alfan menyebut Sandy Walsh mengalami cedera jaringan lunak.
“Untuk Sandy Walsh, kemarin dia habis jatuh kemudian tertimpa pemain Australia. Kemudian dia mengeluh nyeri di bagian dada sebelah kiri depan dan belakang serta susah untuk bernapas. Waktu itu kita bawa ke medical room kemudian diobservasi,” kata Alfan.
“Setelah dilakukan sementara USG muskuloskeletal, tidak ada patah tulang atau dislokasi, jadi sementara hanya cedera jaringan lunak [soft tissue injury]. Hari ini [Jumat] sudah lebih membaik, tetapi jika nanti dirasa masih perlu Pemeriksaan penunjang lain seperti MRI dan sebagainya, akan kami bawa ke Rumah sakit rujukan,” ucapnya menambahkan.
Sementara itu, untuk kondisi Mees Hilgers, Dokter Alfan berharap sang pemain sudah bisa dimainkan lagi di laga kontra Bahrain. Sebab katanya, Mees sejauh ini sudah bisa berjalan dan menunggu waktu untuk MRI.
“Untuk kondisi Mees, sekarang dia masih bisa berjalan. Kemudian nanti malam kita rencanakan pemeriksaan MRI di bagian groin-nya. Mudah-mudahan tidak ada masalah sehingga bisa mengikuti pertandingan ke depan,” kata Alfan memungkasi.