NOBARTV NEWS Bahrain minta penanaman, Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Di laga tersebut, Bahrain selaku tim tamu meminta pengamanan kepada Indonesia.
Duel seru antara Timnas Indonesia Versus Bahrain akan tersaji di waktu dekat ini. Laga bertajuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga grup C ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta. Sebelumnya, kedua tim sempat dipertemukan dengan Bahrain bertindak sebagai tuan Rumah.
Pada laga saat itu, skuad Garuda hanya mampu mencatatkan Hasil Imbang di kandang Bahrain. Laga itu seharusnya dimenangkan oleh Timnas Indonesia. Sayangnya, karena keputusan Wasit Ahmed Al Kaf yang penuh kontoversial, Skuad Garuda gagal mencatatkan Kemenangan.
Jadi, ketika Indonesia sedang unggul 1-2 pada menit ke-90, Ahmed Al Kaf memberikan tambahan waktu yang tidak normal. Ketika menit pertandingan seharusnya berhenti, wasit asal Oman itu tidak meniup peluit panjang. Singkat cerita, Bahrain mencetak gol penyeimbang sehingga membuat Timnas Indonesia terpaksa menerima hasil imbang 2-2.
Akibatnya, banyak fans Timnas Indonesia yang mencemooh sang wasit. Tak cuma itu saja, para pemain Bahrain yang dianggap lebay ketika bermain turut menjadi sasaran kritik. Diakui Bahrain, mereka mendapatkan ancaman pembunuhan akibat hal tersebut.
Atas dasar itu, pada laga tandang mereka ke markas Timnas Indonesia Maret ini, Bahrain meminta pengamanan kepada pihak Indonesia. Mereka tidak ingin hal-hal buruk terjadi ketika mereka tiba di Indonesia sampai kembali ke kampung halamannya.

Hal itu disampaikan Menpora RI Dito Ariotedjo usai melakukan pertemuan dengan Duta Besar Kerajaan Bahrain untuk Indonesia, Ahmed Abdullah Alharmasi Alhajeri.
“Pertemuannya hanya ingin memastikan saja dan ingin Jaminan. Juga federasi kita, PSSI, bersama federasi Bahrain komunikasi juga sangat baik,” ujar Dito dilansir dari Antara.
“Mereka [Kedutaan Besar Bahrain] memang ada permintaan pengamanan, tapi tidak ada barracuda yang saya rasa juga tidak perlu. Saya yakin Suporter Timnas [Indonesia] dan Masyarakat Indonesia siap untuk menjadi tuan rumah yang baik,” kata Dito memungkasi.
Laga melawan Bahrain sendiri menjadi duel kedua Timnas Indonesia pada Maret ini. Sebelumnya, pada pertemuan pertama, Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Australia di Sydney. Menariknya, baik laga melawan Bahrain dan Australia di pertemuan awal, skuad Garuda selalu meraih hasil imbang. Laga melawan Bahrain berakhir dengan skor 2-2 sedangkan duel pertama versus Australia berakhir 0-0 di GBK.