Timnas Indonesia

Media Jepang Soroti Rumor Ramadhan Sananta Hijrah ke J1 League

TOPIK BERITA : NOBARTV NEWSIndonesiaJ1 LeagueJepangPersisPersis SoloRamadhan SanantaSanantaTimnas


NOBARTV NEWS Sananta ke J1 League, Penyerang Timnas Indonesia Ramadhan Sananta dirumorkan akan hijrah ke klub J1 League. Rumor tersebut diutarakan langsung oleh media asal Jepang.

Ramadhan Sananta merupakan satu dari beberapa striker Timnas Indonesia yang rutin mendapat panggilan dari Shin Tae-yong. Hanya saja, di Kualifikasi Piala Dunia 2026 beberapa waktu lalu, nama Sananta tak dimasukkan oleh Shin Tae-yong. Alih-alih memilih Sananta, Shin Tae-yong justru lebih memilih untuk memasukkan tiga striker lokal yakni Dimas Drajad, Hokky Caraka, dan Malik Risaldi.

Kendati demikian, sosok Sananta tak bisa dianggap remeh. Saat ini, striker Persis Solo itu masuk dalam daftar pencetak gol terbanyak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan catatan 4 gol. Selain itu, bersama klubnya yaitu Persis, Sananta juga amat berbahaya. Kepindahan Sananta dari PSM Makassar ke Persis Solo juga didasari atas performa gemilangnya.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Oleh karena itu, dengan usianya yang masih terbilang muda, wajar kalau Sananta diharapkan untuk abroad ke luar negeri. Pada awal Januari 2023 lalu, ia pernah digosipkan akan hijrah ke klub Jerman bernama FC St. Pauli. Namun sampai saat ini, ia justru masih bertahan di Liga 1.

Tapi menariknya, setelah cukup lama ia dirumorkan hijrah ke luar negeri, kini kembali muncul berita serupa. Untuk saat ini, Sananta digosipkan akan pindah ke kompetisi tertinggi di Liga Jepang yaitu J1 League. Kabar tersebut diutarakan oleh media asal Jepang sendiri yaitu Ultra Soccer. Ultra Soccer membuat sebuah judul artikel dengan sedikit bertanya terkait ‘apakah’ Sananta akan benar-benar hijrah ke Jepang? Media tersebut membuat artikel yang dimaksud berbekal dari apa yang diutarakan oleh Sananta sendiri.

Aksi Ramadhan Sananta bersama Persis Solo (sumber: TV One News)

Baca Juga:  Momen Kebersamaan Nathan Tjoe-A-On dan Fefe Slinkert di Panti Asuhan Putra Nusa

“Apakah klub Jepang memberikan penawaran untuk penyerang 21 tahun Timnas Indonesia?” tulis Ultra Soccer.

“Sananta masih 21 tahun dan masih punya banyak waktu belajar. Sananta adalah penyerang dengan tinggi 182cm dan sudah mencetak 20 gol dari 59 pertandingan di Liga Indonesia,” lanjut artikel tersebut.

Sementara itu, media lainnya DANZ Jepang juga mengabarkan berita yang sama.

“Pemain depan rookie tim nasional Indonesia berusia 21 tahun akan pindah ke klub J-League?” tulis media tersebut.

Berikut ucapan Sananta yang menjadi dasar pemberitaan media tersebut.

“Ini [tawaran] ada. Tapi, saya lebih fokus ke Persis Solo dulu. Karena kan masih ada kontrak, kita kan enggak bisa apa-apa. Walaupun mereka mau, tapi kan kontrak saya habis Mei [2025]. [Klub] dari negara Asia Timur. Negara yang akan kita lawan nanti,” ujar Sananta beberapa waktu lalu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Media Jepang Soroti Rumor Ramadhan Sananta Hijrah ke J1 League yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid