Travel & Wisata

Yuk Main ke Lembang Wonderland! Destinasi Wisata Unik Bandung Bernuansa Fantasi Negeri Dongeng



NOBARTV NEWS Lembang Wonderland merupakan salah satu destinasi wisata unik di Bandung yang cocok dikunjungi bersama keluarga saat long weekend. Objek wisata ini menawarkan pengalaman seru dengan tema taman fantasi.

Terdapat banyak wahana seru yang tidak hanya akan disukai anak-anak, tetapi juga orang dewasa. Berbagai aktivitas menyenangkan seperti hunting foto hingga menjelajahi arena-arena menarik bisa dilakukan di satu tempat, menjadikan Lembang Wonderland sebagai destinasi wisata yang ideal untuk semua kalangan.

Sebelum berkunjung langsung, ada baiknya jika kamu mengetahui informasi seputar Lembang Wonderland, mulai dari lokasi, harga tiket masuk, wahana, fasilitas, serta hal-hal menarik lainnya, melalui rangkuman berikut.

Wahana dan Daya Tarik Lembang Wonderland

Lembang Wonderland adalah taman bermain bertema dunia fantasi yang penuh dengan kesenangan. Di sini, pengunjung bisa sejenak melupakan segala kesibukan sehari-hari dan terjun ke dunia yang penuh dengan ‘keajaiban’.

Berbagai wahana seru, seperti roller coaster mini, rumah hantu, dan bianglala bisa kamu coba di sini. Tak hanya wahana pacu adrenalin, ada juga wahanan yang lebih tenang dan ceria yang cocok untuk anak-anak.

Berikut adalah beberapa wahana yang menjadi daya tarik destinasi wisata taman fantasi Lembang Wonderland.

1. Disambut Burung Hantu dan Hewan Lainnya

Begitu memasuki area Lembang Wonderland, pengunjung akan disambut oleh beberapa burung hantu lucu dan hewan lainnya, seperti kelinci dan iguana. Pengunjung bisa berfoto bersama hewan-hewan itu. Tenang, ada penjaga yang siap sedia untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung saat berinteraksi dengan para ‘hewan penyambut’.

Baca Juga:  Anti Ribet! Begini Cara Klaim Asuransi Perjalanan dengan Mudah, Cuma 3 Langkah

2. Snow Village

Snow Village Lembang Wonderland (SC: IG @lembangwonderland)
Snow Village Lembang Wonderland (SC: IG @lembangwonderland)

Salah satu daya tarik Lembang Wonderland adalah keberadaan Snow Village-nya yang menawarkan ‘salju’.

Sebagai negara tropis, tentu tidak mudah bagi kita untuk merasakan sensasi salju. Alternatif yang bisa dijadikan pilihan adalah mengunjungi Snow Village di Lembang Wonderland!

Area ini didekorasi sedemikian rupa hingga menyerupai kawasan Kutub Utara, lengkap dengan replika rumah-rumah iglo berbentuk bulat yang terbuat dari balok es.

Keberadaan salju dan rumah iglo di area Snow Village bisa dijadikan spot foto yang estetis!

3. Magical Forest

Magical Forest Lembang Wonderland Bandung (SC: IG @lembangwonderland)
Magical Forest Lembang Wonderland Bandung (SC: IG @lembangwonderland)

Salah satu wahana paling ikonik di Wonderland Lembang adalah area Magical Forest. Seperti namanya, di area ini, pengunjung akan melihat rumah-rumah pohon yang didesain secara unik. Jalur setapaknya pun dihiasi dengan bunga berwarna-warni yang indah.

Saat malam tiba, lampu-lampu di sekitar area ini akan berpendar, memberikan kesan magical yang membuat pengunjung merasa tengah berada di negeri dongeng. Maka jangan heran jika banyak pengunjung yang mengambil gambar di area ini, ya!

Baca Juga:  Anti Ribet! Begini Cara Klaim Asuransi Perjalanan dengan Mudah, Cuma 3 Langkah

4. Sweet Field

Sweet Field merupakan playground indoor untuk anak-anak. Ketika memasuki area ini, pengunjung akan disuguhi hiasan balon berwarna-warni.

Terdapat pula ‘sungai kecil’ yang berisi bola-bola lengkap dengan perahu. Area ini menjadi salah satu favorit anak-anak yang ingin bermain mandi bola.

Selain itu, ada banyak objek unik lain yang bisa dijadikan spot foto.

5. Istana Ice Cream

Istana Ice Cream Lembang Wonderland memiliki beragam koleksi patung-patung eksrim raksasa berwarna cerah yang akan disukai anak-anak hingga orang dewasa sekalipun. Ada juga patung bentuk lainnya, seperti permen raksasa serta kolam ikan mainan.

Dekorasi area ini terbilang unik dengan puluhan ‘karakter manisan’ yang cocok dijadikan salah satu spot foto.

Lokasi Lembang Wonderland

Lembang Wonderland terletak di Jalan Raya Lembang No. 177, Jayagiri Lembang, Kabupaten Bandung Barat (link gmaps).

Fasilitas Lembang Wonderland

  • Area parkir luas
  • Toilet umum
  • Musala
  • Food court
  • Rumah makan khas Lembang, Bandung

Informasi Harga Lembang Wonderland

Harga Tiket Masuk

  • Senin-Jumat Rp35 ribu per orang
  • Weekend dan Hari Libur Rp40 ribu per orang

Jam Operasional Lembang Wonderland

  • Senin-Jumat pukul 10.00 – 20.00 WIB
  • Sabtu dan Minggu pukul 09.00 – 20.00 WIB
Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Yuk Main ke Lembang Wonderland! Destinasi Wisata Unik Bandung Bernuansa Fantasi Negeri Dongeng yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Yuvita Mulanda

Writing is a cure for me :)