NOBARTV NEWS Media sosial kembali dikejutkan dengan kabar memilukan dari dunia selebriti, kali ini datang dari selebgram Cut Intan Nabila.
Di tengah kehidupan yang seolah sempurna dalam balutan sorotan kamera, siapa sangka ada sisi gelap yang menyelubungi rumah tangga sang selebgram.
Unggahan terbarunya di Instagram membawa pengikutnya masuk ke dalam kenyataan pahit yang selama ini ia pendam.
Dalam sebuah video yang ia unggah, Cut Intan Nabila membeberkan fakta mengejutkan tentang kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dialaminya dari sang suami, Armor.
Sontak, pengakuan ini membuat para penggemarnya merasa prihatin dan menyoroti kembali isu KDRT yang masih kerap terjadi, namun kerap terselubung dalam keheningan.
Berikut kronologi kasus KDRT yang dialami selebgram Cut Intan Nabila.
Video Kekerasan Diunggah Intan di Akun Instagramnya pada 13 Agustus 2024
Cut Intan Nabila tiba-tiba membuka tabir yang selama ini tertutup rapat.
Melalui unggahan video di akun Instagramnya, @cut.intannabila, pada Selasa, 13 Agustus 2024, ia memperlihatkan bukti nyata kekerasan fisik yang dilakukan oleh suaminya sendiri.
Video itu menampilkan momen memilukan saat tubuh Intan beberapa kali mendapat pukulan dari Armor, sang suami, di dalam kamar.
Tak hanya itu, insiden tersebut menjadi semakin tragis ketika bayi mereka, yang tak bersalah, ikut terkena dampak kekerasan tersebut.
Dalam video itu, tampak sang bayi tak sengaja tertendang oleh kaki Armor saat pertikaian berlangsung.
Meskipun Intan sudah berteriak memohon belas kasihan, tindakan kasar itu tetap berlanjut tanpa henti.
“Sudah berkali-kali saya maafkan…”
Dalam keterangan yang menyertai video tersebut, Intan mengungkapkan bahwa kekerasan yang ia alami bukanlah yang pertama kali terjadi.
Selama lima tahun membina rumah tangga, Intan mengaku sudah berkali-kali menjadi korban kekerasan dari suaminya.
Bahkan, ia menyebut telah menyimpan puluhan video lain sebagai bukti nyata dari rangkaian kejadian serupa yang dialaminya.
“Sudah berkali-kali saya maafkan, tetapi tak pernah terbuka hatinya. Ternyata benar, perselingkuhan dan KDRT tidak akan pernah berubah,” kata Intan di deskripsi postingannya.
“Hari ini saya sudah tidak bisa menahan semuanya sendiri”
Meskipun sudah berkali-kali mencoba memaafkan dan memberi kesempatan, hati suaminya tak pernah benar-benar terbuka untuk berubah.
Kekerasan dalam rumah tangga yang berulang kali terjadi akhirnya membuat Intan tak sanggup lagi bertahan.
Dengan hati yang perih, Intan menyampaikan bahwa selama ini ia mencoba menahan diri, menjaga martabat rumah tangganya dengan tidak membongkar masalah di hadapan publik.
Namun, pada akhirnya, ia merasa tidak mampu lagi menanggung beban itu sendirian.
“Maafkan saya jika selama ini menutup diri, membuat beberapa konten menyinggung. Saya seorang diri, tidak pernah membuka aib rumah tangga saya. Saya jaga martabatnya. Hari ini saya sudah tidak bisa menahan semuanya sendiri,” tukas Intan.
Dukungan di Kolom Komentar
“innalillahi, intan yang sabar ya… ya Allah kamu kuat banget nahan semuanya selama ini, ya Allah,” tulis akun @dindahw.
“Emosi banget gemeteran astaghfirullah itu ada bayi padahal,” tulis akun @larissachou.
“kawal sampe masuk penjara, aaamiinnn.” tulis akun @debisagita.
Hingga berita ini ditulis, postingan tersebut telah mendapatkan ratusan ribu suka dan komentar.*