Nonton Live Streaming TV Sports
Travel & Wisata

5 Aktivitas Seru di Paris saat Malam Hari, Gemerlapnya Bikin Suasana Makin Romantis!



NOBARTV NEWS Paris seakan tak pernah kehabisan cara untuk menarik perhatian wisatawan dari berbagai penjuru di dunia. Ibu Kota dari Prancis ini tak hanya menawarkan keindahan saat siang, tetapi juga malam hari. Gemerlap kota kecil ini akan membius para turis, yang membuat mereka ingin kembali lagi dan lagi. Banyak aktivitas seru di Paris saat malam hari yang bisa kamu lakukan, antara lain:

Bersantai di Taman Trocadero

Pesona Menara Eiffle dari Taman Trocadero saat malam hari
Pesona Menara Eiffle dari Taman Trocadero saat malam hari (SC: Wikimedia Moyan Brenn)

Taman Trocadeo merupakan salah satu tempat terbaik untuk menghabiskan malam di kota penuh romansa, Paris. Di sini, kamu akan disuguhi pesona indah dari gemerlapnya lampu yang menyelimuti tubuh Menara Eiffel.

Dari Taman Trocadero, Menara Eiffel yang gagah terlihat sangat jelas. Pancaran dari sinar lembut lampunya menciptakan romantisme dengan level yang berbeda. Taman ini merupakan salah satu spot terbaik favorit para pengunjung untuk mengabadikan landmark Paris ini.

Selain itu, kamu bisa menikmati keadaan sekitar dengan duduk-duduk santai sembari mendengarkan alunan gemercik air mancur dari kolam yang terletak tak jauh dari taman. Trocadero ini juga kerap menjadi tempat unjuk kebolehan dari para seniman jalanan, hlo, mulai dari musisi, penari, hingga pelukis maupun seniman yang menyuguhkan karya mereka.

Menyusuri Sungai Seine

Suasana malam hari di Sungai Seine Paris
Suasana malam hari di Sungai Seine Paris (SC: Pexels @Kirandeep Singh Walia)

Area Sungai Seine merupakan kawasan yang cukup populer di kalangan turis, apalagi sungai ini menjadi salah satu tempat terselenggaranya olimpiade 2024 Paris.

Keindahan Sungai Seine bisa kamu nikmati, mulai dari pagi hingga malam hari. Tidak peduli ada atau tidak adanya matahari, sungai ini selalu bisa memikat wisatawan untuk mengunjunginya.

Waktu terbaik mengunjungi Sungai Seine adalah sore hingga malam hari. Saat langit petang, kawasan ini menjadi lebih indah saat sinar matahari digantikan gemerlap lampu. Suasana bisa menjadi sangat romantis saat kamu menikmati hidangan khas paris sembari berlayar di atas Bateauz Parisiens, yakni sebuah kapal wisata dengan atap kaca.

Kapal ini akan membawamu berlayar dari Quai Branly, di kaki Menara Eiffel, dan menikmati berbagai bangunan megah yang dilewatinya, seperti Notre Deme, Museum Louvre, dan Ile de France.

Menyaksikan Atraksi Air Mancur di Istana Versailess

Atraksi air mancur di Château de Versailles
Atraksi air mancur di Château de Versailles (SC: lea.lighting)

Saat langit perlahan mulai menyingsing, taman istana Versailess pun turut berubah kian memesona. Setiap tetes air mancur megah di tengah taman terlihat berkilauan saat mereka menari, mengikuti alunan musik klasik khas Epora jadul.

Suasana kian romantis kala musik karya komposer ternama, seperti Jean-Baptiste Lully hingga Jean Philippe Rameau, mengiringi tarian air mancur. Jika beruntung, kamu juga akan disuguhi kembang api dramatis yang menutup atraksi spektakuler air mancur.

Pertunjukan atraksi air mancur ini biasanya dijadwalkan setiap malam minggu, selama periode musim panas, mulai pukul 20.35 hingga 23.05 waktu setempat. Untuk menikmatinya, kamu bisa membeli tiket seharga 32 euro atau berkisar Rp560 ribuan.

Menikmati Pesona Louvre Museum

Pesona Piramida kaca di Museum Louvre Paris
Pesona Piramida kaca di Museum Louvre Paris (SC: pexels @pixabay)

Selain Menara Eiffel, Louvre Museum merupakan bangunan ikonik di Paris yang populer di kalangan wisatawan asing. Gedung ini merupakan sebuah bangunan megah dengan arsitektur khas Eropa.

Yang menjadi daya tarik utama Louvre Museum adalah keberadaan sebuah bangunan yang diciptakan dengan bentuk piramida kaca, yang ada di halaman depan museum.

Saat malam hari, piramida kaca ini memancarkan sinar lembut, berupa cahaya keemasan indah, yang menciptakan efek visual menakjubkan.

Saat memasuki gedung tua bersejarah ini, melalui jendela besar yang ada, kamu akan disuguhi sebuah pemandangan malam Kota Paris yang berkilauan, menciptakan nuansa romantis yang kuat. Keromantisan itu semakin lengkap kala alunan musik jalanan yang sesekali menyapa telinga.

Menjelajahi Kawasan Le Marais

Suasana di kawasan Marais, Paris
Suasana di kawasan Marais, Paris (SC: aperturetours @ALEXANDER J.E. BRADLEY)

Le Marais menawarkan perpaduan menarik antara sejarah, budaya, dan gedung-gedung berarsitektur klasik khas eropa yang menawan. Kawasan ini merupakan salah satu distrik paling mengagumkan yang ada di kota Paris.

Saat malam hari, suasana kawasan Le Marais terasa lebih romantis, di mana saat kamu menyusurinya, sepanjang jalanan akan diterangi lampu kuno yang terkesan autentik dan estetik; sangat Paris.

Di sini, kamu bisa menghabiskan malam dengan berjalan-jalan, sembari menikmati falafel terbaik dan mengagumi deretan bangunan tua bersejarah. Le Marais juga menawarkan banyak pilihan kafe, restoran, butik, dan toko souvenir yang buka hingga larut malam.

YALLA SHOOT LINK LIVE STREAMING

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul 5 Aktivitas Seru di Paris saat Malam Hari, Gemerlapnya Bikin Suasana Makin Romantis! yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

NOBARTV SPESIAL MENU : Write for UsNonton MotoGPNonton FilmVideo GolAplikasi Airdrop KriptoLowongan Kerja PenulisBerita Terkini [ Follow Nobartv.co.id di Google NewsWhatsApp Channel ]

Nonton Live Streaming TV Sports

Yuvita Mulanda

Writing is a cure for me :)