NOBARTV NEWS 7 asisten STY, Shin Tae-yong memiliki satu asisten baru lagi di Timnas Indonesia. Adalah Yeom Ki-hun, pria asal Korea Selatan itu merupakan asisten baru Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Persiapan demi persiapan dilakukan Shin Tae-yong jelang babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Diketahui, dalam babak ketiga tersebut, skuad Garuda tergabung dalam grup C. Grup C di babak ketiga ini bisa dibilang merupakan grup neraka.
Bagaimana tidak, dari enam kontestan yang tergabung di dalamnya, Indonesia menjadi tim dengan peringkat FIFA paling rendah. Selain itu, tiga kontestan di grup C ini merupakan peserta Piala Dunia edisi sebelumnya (2022). Tiga tim yang dimaksud adalah Timnas Jepang, Australia, dan Arab Saudi.
Penampilan ketiganya di kompetisi sepak bola paling bergengsi pada tahun 2022 lalu bukanlah sembarang. Jepang mampu mengalahkan Jerman dan Spanyol sementara Arab Saudi sukses mempermalukan Argentina. Di akhir turnamen, Argentina – yang dikalahkan Arab Saudi keluar sebagai juara Piala Dunia 2022.
Selain itu, Jepang dan Australia sudah pernah dihadapi skuad Garuda di Piala Asia 2023 kemarin. Saat itu, Ivar Jenner dkk dikalahkan oleh keduanya. Dalam fase grup, Jepang mempermalukan Indonesia 3-1 sedangkan Australia membantai Indonesia 4-0 di babak 16 besar.
Selain Jepang, Australia, dan Arab Saudi, skuad Garuda juga berada di grup yang sama (C) dengan Timnas Bahrain dan China di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia tersebut.
Oleh karena itu, sebagai bentuk persiapan timnas Indonesia jelang babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia ini, Shin memboyong satu asisten baru. Yeom Ki-hun dalam tugasnya bersama Timnas Indonesia diminta sebagai pelatih para striker Garuda Indonesia. Tak bisa dipungkiri, barisan lini depan Timnas Indonesia saat ini belum memberikan penampilan terbaiknya.
Sebagai contoh, pada laga melawan Irak beberapa waktu lalu, Timnas Indonesia memiliki banyak peluang untuk mencetak gol. Tapi sayangnya, sepanjang pertandingan babak pertama, peluang demi peluang terbuang sia-sia. Hingga akhirnya, Irak lah yang justru membuat keunggulan. Atas dasar itu, Yeom Ki-hun datang dan diharapkan bisa menjadi solusi bagi barisan lini depan skuad Garuda.
“Ya memang untuk meningkatkan kualitas Timnas Indonesia, kami harus memperkuat tim,” kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
“Misalnya melawan Irak. Kami menyerang dan kami tidak bisa cetak gol. Tapi babak kedua kami malah kebobolan dua kali,” ujar Erick memungkasi.
Menariknya, kehadiran Yeom Ki-hun di skuad Timnas Indonesia membuat Shin Tae-yong kini memiliki tujuh asisten. Enam dari tujuh asisten tersebut berasal dari Korea Selatan. Satu-satunya asisten STY yang berasal dari Indonesia adalah Nova Arianto. Nova merupakan tangan kanan Shin Tae-yong sejak kedatangan ke Indonesia beberapa tahun silam.
Lantas, siapa saja ketujuh asisten STY di Timnas Indonesia saat ini? Berikut daftarnya:
- Nova Arianto (asisten pelatih)
- Choi In-chul (asisten pelatih)
- Jo Byeong-guk (asisten pelatih)
- Yoo Jae-hoon (pelatih kiper)
- Kim Bong-soo (pelatih kiper)
- Shin Sang-gyu (pelatih fisik)
- Yeom Ki-hun (pelatih menyerang)
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: