NOBARTV NEWS Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok baru-baru ini menanggapi pernyataan Anies Baswedan yang mengklaim keduanya memiliki komunikasi yang intens. Anies bahkan mengatakan mereka sering bertukar pesan di WhatsApp (WA). Faktanya ternyata tidak seperti yang dibayangkan.
Ahok mengatakan pasca keluar dari tahanan ia hanya bertemu Anies sebanyak 3 kali. Bagaimana bisa pertemuan yang cuma 3 kali itu dianggap sebagai komunikasi yang intens? Apalagi setiap pertemuan keduanya tidak pernah ada obrolan serius hingga berjam-jam.
“Aku gini ya, aku jujur aja nih, aku nggak etis tunjukin kalimat WA-nya ya. Saya ketemu Pak Anies setelah saya keluar dari tahanan cuma 3 kali,” ungkap Ahok kepada awak media di kawasan Jakarta Selatan, Sabtu (3/8/2024).
Ahok bahkan menjelaskan dengan rinci 3 pertemuan yang ia maksudkan. Pertemuan pertama berlangsung ketika acara pelantikan Anggota DPRD DKI Jakarta. Pertemuan kedua terjadi di hotel yang terletak di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Ketika itu ada acara pernikahan petinggi Golkar yang berlangsung di Pondok Indah. Mereka tidak sengaja bertemu karena keduanya menjadi tamu undangan. Ketika ditanya apa yang dibicarakan keduanya saat itu Ahok menjawab hanya basa-basi biasa.
“Pak Anies nunggu Pak Surya Paloh, ada kawinan petinggi Golkar waktu itu, di Pondok Indah. Ya tanya basa-basi, gimana kabar, apa gimana anak, gitu. Ya udah pergi, itu juga buru-buru,” jelas Ahok seperti dilansir dari sindonews.com.
Adapun pertemuan ketiga terjadi saat keduanya juga menghadiri acara pernikahan sekitar bulan Juli 2024. Pada saat pertemuan terakhir inilah Anies mengajak Ahok berfoto-foto lalu kemudian meminta nomornya.
Isi WA Anies ke Ahok
Ahok menceritakan peristiwa singkat tersebut dengan detail. “Ketemu Pak Anies, foto-foto, terus yuk kita foto-foto. Oh, Pak Anies nanya, ‘nomor telponnya yang mana, nih?’. Terus saya kasih nomor ke Pak Anies. Dia catat. Waktu saya pulang saya terima WA, ‘tes, Anies’,” cerita Ahok.
Ahok lalu membalas chat tersebut dengan mengatakan terima kasih sudah dimintai nomor. Anies juga mengajak Ahok bertemu kalau ada waktu. Ahok pun menyanggupi namun sampai sekarang pertemuan tersebut belum juga terjadi.
Ketika ditanya apakah keduanya masih bertukar pesan WA Ahok menjawab “Sampai hari ini nggak ada WA,”.
Anies Klaim Intens Komunikasi dengan Ahok
Sebelumnya Anies membuat pernyataan di hadapan awak media bahwa dirinya dan Ahok punya komunikasi yang baik. Pernyataan tersebut terlontar ketika Anies ditanya peluang berduet dengan Ahok di Pilgub Jakarta.
“Kita semua bergerak sesuai konstitusi saja. Apakah aturannya memungkinkan? Yaitu dengan Pak Ahok. Saya, Pak Ahok, ya berkomunikasi terus. Kita suka WA-WA-an,” ujar Anies saat ditemui awak media di Masjid Istiqlal Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.
Anies dan Ahok saat ini masuk dalam bursa kandidat calon Gubernur (cagub) Jakarta. Hal tersebut tak terlepas dari hasil survei sejumlah lembaga yang menempatkan keduanya menjadi kandidat pemilik elektabilitas paling tinggi di Pilgub Jakarta.
Keduanya juga adalah mantan Gubernur Jakarta. Ahok menjadi Gubernur Jakarta sejak 2014 – 2017, sedangkan Anies menjabat Gubernur Jakarta periode 2017 – 2022. Kini keduanya diprediksi akan bertarung kembali untuk menjadi orang nomor 1 di Jakarta periode 2024 – 2029.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
LINK LIVE STREAMING BOLA HARI INI
~ Link Live Brentford vs Ipswich Town
~ Link Live Brighton vs Wolverhampton
~ Link Live Manc City vs Southampton
~ Link Live Everton vs Fulham
~ Link Live Chelsea vs Newcastle
~ Link Live Crystal Palace vs Tottenham
~ Link Live West Ham vs Manchester United
~ Link Live Arsenal vs Liverpool