Timnas Indonesia

Indra Sjafri Sindir Balik Media Vietnam usai Kritik Permainan Timnas Indonesia



NOBARTV NEWS Indra Sjafri sindir balik media Vietnam, Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri menyindir balik sebuah media asal Vietnam. Media tersebut sebelumnya telah melemparkan kritikan terhadap permainan skuad Garuda muda.

Timnas Indonesia U19 menjadi sorotan usai pertandingan melawan Timnas Kamboja U19 akhir pekan kemarin. Skuad Garuda disorot lantaran mereka kesulitan untuk mengalahkan sang lawan. Permainan bertahan super ketat yang diperagakan anak asuh Phea Sopheaktra itu sempat membuat Welber Jardim dkk frustrasi.

Jadi, pada Minggu 21 Juli kemarin, skuad Garuda memainkan laga keduanya di ajang Piala AFF U19 2024 grup A. Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia yang bertindak sebagai tuan rumah berhadapan dengan Timnas Kamboja U19.

Pada laga perdananya, Jens Raven dkk sempat membantai Filipina dengan skor telak 6-0. Akan tetapi, di laga melawan Kamboja, anak asuh Indra Sjafri itu hanya mampu menang dengan skor akhir 2-0.

Di balik kemenangan itu, ada satu hal yang sangat disorot banyak orang. Pasalnya, dua gol tersebut baru bisa dicetak oleh skuad Garuda di pertengahan babak kedua. Artinya, sepanjang babak pertama dan di awal-awal babak kedua, berbagai usaha yang dilakukan Timnas Indonesia selalu gagal. Akibatnya, Indra menyebut anak asuhnya sempat frustasi akibat hal itu.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Bersyukur dengan kemenangan kali ini, meski sempat kesulitan membongkar pertahanan Kamboja yang bermain sangat rapat. Namun, setelah mengubah strategi dengan cara memanfaatkan bola-bola silang, akhirnya Indonesia bisa menang,” terang Indra Sjafri usai pertandingan saat itu.

Sementara itu, pelatih Kamboja Phea Sopheaktra menyebut pertandingan melawan Indonesia merupakan laga yang sulit. Alhasil, ia mengubah formasi yang digunakan untuk laga itu. Di laga versus Indonesia, Phea Sopheaktra memasang lima bek sekaligus.

“Kami mencoba menghadapi tim kuat ini. Mereka menggunakan sistem untuk menciptakan banyak peluang. Itu sebabnya kami mengubah sistem. Sebelumnya, kami bermain melawan Timor Leste 4-2-3-1, dan sekarang kami bermain 5-4-1. Kami mencoba memblok umpan silang itu. Meski kalah, saya senang dengan usaha pemain saya. Mereka tidak takut dan berusaha bermain sebaik mungkin hingga 90 menit,” ucap Phea Sopheaktra usai laga.

Baca Juga:  Pelatih Arab Saudi Beri Selamat untuk Marselino usai Cetak 2 Gol ke Gawang Timnya

Selebrasi gol dari pemain Timnas Indonesia (sumber: IG @timnas.indonesia)

Ternyata, hasil akhir melawan Kamboja kemarin sempat diberitakan oleh media asal Vietnam. Media tersebut melempar kritik sekaligus menyindir permainan Garuda muda karena kesulitan melawan tim ‘sekelas’ Kamboja.

Mendengar kritik tersebut, Indra membalas dengan membeberkan beberapa fakta mengejutkan. Pertama, Indra menyebut tim sekaliber Argentina yang sebelumnya berduel dengan Timnas Indonesia saja sempat kesulitan membobol gawang skuad Garuda. Kedua, Indra menyindir tim muda Vietnam yang hanya mampu bermain imbang dengan Timnas Myanmar di ajang yang sama (Piala AFF U19 2024).

“Argentina [pernah] kesulitan membobol gawang Indonesia di Gelora Bung Karno [19 Juni 2023], kok gak dia ketawain. Ya kan,” kata Indra di tengah sesi latihan Timnas Indonesia U19.

“Ya dia belum coba hadapi yang kayak gitu. Dan Myanmar juga bisa nahan dia kan. Ya kan harusnya tertawakan diri sendiri dulu baru tertawakan orang lain, iya ndak, bilang ke dia,” tutup Indra sembari tertawa.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Indra Sjafri Sindir Balik Media Vietnam usai Kritik Permainan Timnas Indonesia yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid