NOBARTV.CO.ID Nova Arianto belum bahas promosi pemain, Skuad Garuda Asia alias Timnas Indonesia U16 kini sedang dilatih oleh Nova Arianto. Sebagai pelatih tim nasional di tingkat yang paling rendah, maka sudah sepantasnya Nova membahas kemungkinan promosi kepada pemainnya ke tingkat yang lebih tinggi. Namun ternyata, Nova – sampai saat ini belum membahas kemungkinan promosi tersebut.
Sudah jadi kebiasaan jika pemain mendapatkan promosi dari level sebelumnya. Seperti pemain yang berstatus sebagai punggawa Timnas Indonesia U16. Ketika ia tampil apik bersama tim-nya, maka promosi adalah sesuatu hal yang wajar. Sang pemain bisa naik ke level yang lebih tinggi. Dari Timnas U16 ke U20 misalnya.
Sebelumnya, sudah ada beberapa nama yang tampil apik di skuad junior – dan pada akhirnya naik ke level yang lebih senior. Marselino Ferdinan hingga Ernando Ari adalah beberapa nama yang tampil apik di level junior dan kini jadi andalan untuk timnas senior. Yang paling baru, Welber Jardim – yang sebelumnya bermain untuk Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 – kini jadi pemain Timnas Indonesia U20 asuhan Indra Sjafri.
Begitupun dengan Timnas Indonesia U16 yang saat ini dilatih oleh Nova Arianto. Tak menutup kemungkinan, para pemain yang menjadi tanggung jawab Nova Arianto itu kelak dipromosikan ke Timnas U20. Promosi tersebut – tentu ditentukan dengan kapasitas sang pemain sendiri. Akan tetapi, berdasarkan pengakuan Nova Arianto sendiri, ia – justru belum melakukan pembicaraan kepada dua seniornya yaitu Indra Sjafri dan Shin Tae-yong terkait kemungkinan itu.
“Komunikasi dengan STY dan Indra Sjafri belum kami lakukan karena kami masih fokus di Piala AFF U-16 ini,” kata Nova Arianto.
“Karena saya bilang jalan mereka masih panjang, saya tidak mau buru-buru mereka main di U-19. Yang penting mereka siap dan matang secara fisik dan mental dulu,” kata Nova menambahkan.
Sementara itu, untuk saat ini, skuad Timnas U16 sedang tampil di Piala AFF U16 2024. Di ajang tersebut, skuad Garuda Asia baru saja memastikan dirinya lolos ke babak semifinal usai meraih tiga kemenangan berturut-turut. Di laga perdananya pada fase grup, Indonesia menang dengan skor akhir 3-0 atas Singapura. Dan di laga keduanya, Timnas U16 lagi-lagi menang atas Filipina dengan skor meyakinkan 3-0. Adapun di pertandingan pamungkasnya, anak asuh Nova Arianto itu lagi-lagi menang dengan skor meyakinkan 6-1 atas Laos.
“Saya sampaikan ke pemain ini bukan akhir, tapi ini awal untuk bisa lebih baik lagi ke depannya,” terang Nova.
“Saya juga meminta kepada pemain untuk fokus lagi, melupakan euforia pada malam ini agar di semifinal kita bisa tampil lebih maksimal,” ucapnya memungkasi.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: