Timnas Indonesia

Latihan Perdana Timnas Indonesia Diikuti 18 Pemain, di Mana yang Lain?



NOBARTV.CO.ID Latihan Timnas Indonesia diikuti 18 pemain, Skuad asuhan Shin Tae-yong telah melakukan pemusatan latihan perdananya pada Selasa kemarin. Sayangnya, dalam pemusatan latihan tersebut, tidak semua pemain yang sudah mendapat panggilan turut menghadirinya.

Persiapan awal jelang tampil di uji coba kontra Tanzania dan dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah digeber oleh skuad Timnas Indonesia. Kemarin, para pemain yang mendapat panggilan telah mengikuti pemusatan latihan perdana. Shin Tae-yong sebagai pelatih turut serta dalam TC hari pertama itu.

Bertempat di Lapangan B Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, para suporter sudah menunggu para pemain. Beberapa awak media juga turut serta meliput latihan terbuka tersebut. Tampak beberapa pemain naturalisasi dan lokal berbaur dalam latihan ini.

Sayangnya, dari 22 pemain yang sempat mendapat panggilan, ternyata, hanya 18 pemain yang ikut serta dalam pemusatan latihan kemarin. Sisanya sebanyak 4 pemain tidak menampakkan batang hidungnya. Setelah ditelusuri, empat pemain yang belum bergabung adalah mereka yang berstatus sebagai pemain abroad. Empat nama yang dimaksud adalah Justin Hubner, Jay Idzes, Jordi Amat, dan Pratama Arhan.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Justin dikabarkan akan memainkan satu pertandingan lagi bersama Cerezo Osaka sebelum ia bergabung dengan Timnas Indonesia. Sedangkan Jay Idzes, bek tengah Venezia ini akan tetap berada di Italia hingga berakhirnya laga play off Serie-A Italia. Adapun untuk Jordi Amat dan Pratama Arhan, keduanya diperkirakan akan segera bergabung di waktu dekat.

Potret pemusatan latihan Timnas Indonesia (sumber: IG @timnas.indonesia)

Para pemain yang mengikuti TC kemarin sudah berada di lokasi latihan 15 menit sebelum dimulai. Dijadwalkan, mereka akan memulaikan latihan perdana pukul 16.00 WIB. Tapi seperti yang disebutkan tadi, 15 menit sebelumnya mereka sudah tiba di lokasi.

Shin Tae-yong sendiri memberikan latihan ringan kepada para pemainnya. Diawali dengan lari-lari kecil mengelilingi lapangan, pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu kemudian membagi tim menjadi masing-masing dua orang. Mereka diminta untuk melakukan passing pendek dengan rekannya.

Baca Juga:  Netizen Pertanyakan Keputusan Shin Tae-yong Kembali Mencadangkan Eliano Reijnders

Pemusatan latihan ini sendiri cukup penting karena di bulan Juni ini, mereka akan memainkan dua laga penting bertajuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde kedua grup F. Dua laga tersebut adalah dengan menjamu Timnas Irak dan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.

Dengan satu kemenangan lagi – baik itu di laga melawan Irak ataupun Filipina, maka skuad Garuda dipastikan lolos ke ronde ke-tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Hal ini dikarenakan poin yang sudah dikemas Marselino Ferdinan dkk sejauh ini adalah 7. Jumlah poin tersebut membuat mereka menempati peringkat kedua klasemen sementara grup F. Sedangkan di posisi ketiga Vietnam baru mendapat tiga poin saja.

Oleh karena itu, cukup dengan tiga poin lagi, skuad Garuda dipastikan melaju ke fase berikutnya meskipun di laga lainnya Vietnam selalu meraih kemenangan di dua laga sisa.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Latihan Perdana Timnas Indonesia Diikuti 18 Pemain, di Mana yang Lain? yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid