NOBARTV.CO.ID PSSI ingin datangkan Justin Hubner lagi, Skuad Garuda muda akan kembali memainkan laga penting di waktu dekat ini. Dijadwalkan, anak asuh Shin Tae-yong itu bakal bertemu Guinea U23 di play off Olimpiade Paris 2024. Untuk melawan tim asal Afrika itu, PSSI berencana untuk mendatangkan Justin Hubner lagi.
Seperti yang diketahui, skuad Timnas Indonesia U23 baru saja mengakhiri kiprahnya di ajang Piala Asia U23 2024. Dalam even sepakbola yang digelar di Qatar itu, skuad Garuda mengakhiri posisinya di peringkat keempat. Setelah sempat mengejutkan panggung Piala Asia U23 dengan finis sebagai runner-up grup A dan mengalahkan Korea Selatan di babak perempatfinal, langkah skuad Garuda satu persatu tertahan di dua laga tersisa.
Ya, usai mengejutkan banyak penikmat sepak bola Asia dengan mengandaskan Korea Selatan di babak perempatfinal, skuad Garuda justru tampil loyo di laga semifinal. Dalam pertandingan melawan Uzbekistan U23 itu, anak asuh Shin Tae-yong tersebut takluk dengan skor akhir 2-0. Tak selesai sampai di situ saja, mereka kembali menelan kekalahan atas Irak U23 di perebutan tempat ketiga.
Kekalahan atas Irak membuat Indonesia gagal mengunci tiket otomatis ke Olimpiade Paris 2024. Sebab seperti yang diketahui, peringkat 1, 2, dan 3 dalam ajang Piala Asia U23 2024 ini berhak mewakili Asia dalam ajang multi olahraga tersebut. Alhasil, kini – skuad Garuda muda menyisakan satu kesempatan untuk bisa tampil di Olimpiade Paris. Satu-satunya kesempatan itu adalah dengan mengalahkan Guinea U23 di play off. Untuk diketahui, Guinea U23 merupakan peringkat keempat dalam ajang Piala Afrika U23 yang digelar pada tahun 2023 kemarin.
Sayangnya, jelang duel melawan Guinea U23 pekan depan, skuad Garuda muda dipastikan tidak bisa diperkuat sang kapten Rizky Ridho. Ridho sudah absen dari skuad Garuda sejak laga melawan Irak. Absennya pemain muda Persija Jakarta itu dikarenakan Ridho mendapat kartu merah langsung di laga semifinal melawan Uzbekistan. Alhasil, ia harus absen di dua pertandingan berturut-turut yaitu di laga melawan Irak berikut dengan laga sesudahnya melawan Guinea U23.
Tidak cuma Ridho saja, Shin Tae-yong juga terancam tak bisa diperkuat oleh Justin Hubner. Hal ini dikarenakan Justin langsung terbang ke Jepang untuk bergabung dengan klubnya Cerezo Osaka. Padahal, Justin adalah pemain terakhir yang bergabung dengan skuad Garuda muda di Piala Asia U23 ini. Hal ini dikarenakan Cerezo baru memberikannya izin meninggalkan klub jelang duel Indonesia melawan Qatar di matchday pertama Piala Asia U23. Dan kini, ia harus kembali ke klubnya karena masa izin yang diberikan sudah berakhir.
Kendati demikian, PSSI dikabarkan akan kembali melobi Cerezo agar mau melepas pemain pinjaman dari Wolverhampton Wanderers itu. Mengingat Ridho adalah pemain kunci yang absennya sangat disayangkan, maka kehadiran Justin harus diupayakan agar posisi bek tengah tetap diisi oleh pemain yang berpengalaman.
“Ya saat ini Justin Hubner sudah kembali ke klubnya,” terang asisten STY Nova Arianto.
“Kami sudah mengirimkan surat ke klubnya dan komunikasi sedang dibangun,” pungkas pria yang juga mantan pemain Timnas Indonesia itu.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: