Timnas Indonesia

Tak Kuat, Banyak Pemain Timnas U-16 Bertumbangan di Sesi Latihan



NOBARTV.CO.ID Punggawa Garuda Asia bertumbangan, Satu persatu pemain Timnas Indonesia U-17 bertumbangan dalam sebuah sesi latihan baru-baru ini.

Setelah menemani Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde kedua grup F beberapa waktu lalu, Nova kembali melakukan rutinitas lainnya sebagai pelatih Timnas Indonesia U-17. Ya, selain menjabat sebagai tangan kanan Shin, Nova juga baru-baru ini diamanahkan sebagai arsitek Timnas Indonesia U-17.

Menariknya, Nova memiliki tugas dan target masing-masing terkait dua tugasnya itu. Bersama Shin Tae-yong, Nova diberikan target untuk membawa skuad Garuda muda lolos ke fase knock-out Piala Asia U-23 2024. Sedangkan bersama Garuda Asia (julukan Timnas Indonesia U-17), eks bek Timnas Indonesia itu diminta untuk membawa anak asuhnya ke ajang Piala Asia U-17 2025.

Untuk target yang kedua yakni lolos ke Piala Asia U-17 2025, Nova sejak beberapa waktu lalu telah menyiapkan skuadnya jelang berlaga di babak kualifikasi. Persiapan itu dilakukannya sejak Februari lalu dan berlanjut hingga bulan Maret ini. Persiapan sempat tertunda karena Nova – seperti yang disebutkan tadi sempat menemani Shin dalam agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

Sayangnya, dalam pemusatan latihan yang kembali dipimpin oleh Nova Arianto itu, sang pelatih merasa sedikit kecewa terkait dengan fisik para pemainnya. Ya, bagaimana tidak, dalam sesi latihan yang digelar di Jakarta Internasional Stadium (JIS) itu, para pemain bertumbangan dalam tes fisik.

Nova Arianto ketika memberikan keterangan kepada awak media malam tadi (sumber: IG @timnas.indonesia)

Dilansir dari CNN Indonesia, “Sesi latihan tersebut dimulai pada 20.10 WIB. Sekitar 10 menit berselang, semua pemain berdiri sejajar. Semua staf pelatih memegang catatan dan mengarahkan pemain untuk bersiap menjalani beep test.”

“Belum sampai kali ke-30 beep test sudah ada yang tumbang. Satu dari empat kiper yang ikut seleksi menyerah paling awal, diikuti satu seorang pemain lain yang jaraknya tak begitu jauh,” lanjut berita yang dirilis CNN Indonesia.

Baca Juga:  Pelatih Arab Saudi Beri Selamat untuk Marselino usai Cetak 2 Gol ke Gawang Timnya

Setelah dilakukan tes, Nova segera mungkin melakukan evaluasi terhadap anak asuhnya.

“Kalian kalau mau main-main jangan di sini [Timnas],” kata sang pelatih.

Setelah tes fisik tersebut, Nova melanjutkannya dengan sesi rondo. Sesi rondo adalah dengan membentuk beberapa kelompok. Dan di setiap kelompok terdiri dari delapan pemain. Setiap pemain diminta melakukan maksimal dua sentuhan untuk menerima dan mengumpan.

Sayangnya, belum lama setelah dilakukan sesi rondo, Nova lagi-lagi meniup peluit guna memberikan evaluasi.

“Saya ga mau lihat setelah passing diem. Langsung bergerak lagi. Screening. Lihat posisi kawannya,” ucapnya memungkasi.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Tak Kuat, Banyak Pemain Timnas U-16 Bertumbangan di Sesi Latihan yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

Tinggalkan Balasan