Timnas Indonesia

Asnawi Sandang Gelar Sarjana di Tengah Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan Timnas Indonesia



NOBARTV NEWS – Kabar bahagia tengah menyelimuti bek sayap Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar. Ia baru saja dinyatakan lulus dan menyandang gelar sarjana di tengah kesibukannya membela skuad Garuda.

Seperti yang diketahui, saat ini, Timnas Indonesia sedang berada di Filipina. Di negara tetangga tersebut, anak asuh Shin Tae-yong itu tengah bersiap untuk melakoni laga keduanya dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde kedua grup F.

Ya, sebelumnya – tepat pada matchday pertama, mereka juga telah menggelar laga perdananya. Kala itu, Nadeo Argawinata dkk berjumpa dengan Timnas Irak di Basra International Stadium. Sayangnya, dalam pertandingan itu, skuad Garuda kalah dengan skor telak 5-1. Alhasil, mereka gagal mendapatkan satu poin pun dari laga tandangnya ke markas tim asal timur tengah itu.

Kini, para pemain Timnas Indonesia sudah berada di Manila. Mereka bersiap-siap untuk memainkan laga keduanya dalam fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Di pertandingan sebelumnya, skuad Filipina juga baru saja menelan kekalahan. Mereka takluk di kandang sendiri dari Timnas Vietnam dengan skor akhir 0-2.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Menariknya, dari sekian jadwal padat sejak keberangkatan Timnas Indonesia sampai kini berada di Filipina, ada satu kabar gembira yang dibawa oleh salah satu punggawa skuad Garuda. Adalah Asnawi Mangkualam Bahar, fullback kanan yang juga kapten Timnas Indonesia itu baru saja dikukuhkan sebagai sarjana di tengah kesibukannya membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bek sayap Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar

Asnawi secara resmi diwisuda secara online di Universitas Bosowa (Unibos) tepatnya di Fakultas Ekonomi. Mantan pemain PSM Makassar itu kini resmi berstatus sebagai sarjana ekonomi dengan gelar S.E. Dalam sesi wisuda tersebut, ibu Asnawi Fatmawati Razak mewakili sang putra secara offline.

“Alhamdulillah bisa melewati semua rintangan. Saya sebagai orang tua bangga Asnawi diwisuda,” kata Fatmawati Razam.

“Mudah-mudahan bisa dapat tiga poin. Mudah-mudahan bisa menang karena kalau dikalahin out,” tambah Fatmawati terkait laga Timnas Indonesia versus Filipina.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

Sebelum Asnawi, salah satu pemain berlabel Timnas Indonesia juga resmi menyandang status S1. Adalah Rachmat Irianto, gelandang Persib Bandung yang juga dibawa ke Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu beberapa bulan lalu telah dinyatakan lulus sidang skripsi di Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Surabaya (Unesa).

“Selamat atas pencapaiannya yaa, dan semoga tetap semangat terus untuk membela Timnas Garuda sampai juara,” tulis akun @UnesaTV saat itu.

Selain Asnawi dan Irianto, Yanto Basna, Saddil Ramdani, hingga Boaz Solossa adalah nama-nama pemain berlabel Timnas Indonesia yang juga memiliki gelar sarjana.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Asnawi Sandang Gelar Sarjana di Tengah Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan Timnas Indonesia yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid