Timnas Indonesia

STY Klaim Timnas Indonesia era Sekarang Lebih Menakutkan

TOPIK BERITA : NOBARTV NEWSIndonesiaShin Tae YongSTY


NOBARTV NEWS – Pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong mengkalim bahwa Timnas Indonesia era kini lebih menakutkan dan menyeramkan.

Seperti yang diketahui, skuad Garuda dari tahun ke tahun memang memberikan penampilan yang cukup memuaskan. Meskipun di bawah kendali Shin Tae-yong Timnas Indonesia belum meraih gelar apapun, namun permainan mereka cukup membuat kita sebagai pecinta sepakbola Indonesia optimis dengan masa depan mereka.

Ya, sejak pertama kali menginjakkan kakinya di Indonesia, Shin belum pernah membawa skuad Garuda juara di berbagai even yang diikutinya. Eks pelatih Timnas Korea Selatan itu gagal di dua edisi Piala AFF yakni tahun 2020 dan 2022. Tak cuma itu saja, Shin juga gagal mengantarkan skuad Garuda muda keluar sebagai juara di Piala AFF U-19 2022 ketika bertindak sebagai tuan rumah. Terbaru, ia juga menyerah di partai final Piala AFF U-23 2023 ketika bertemu dengan Timnas Vietnam U-23.

Namun, di balik itu semua, Shin menjadi satu-satunya pelatih yang berhasil membawa tiga kelompok umur Timnas Indonesia tampil di even sepakbola tertinggi di Asia. Shin berhasil membawa Hokky Caraka dkk ke Piala Asia U-20 2023, ia juga berhasil mengantarkan Marc Klok dkk ke Piala Asia 2023. Terbaru, Shin juga sukses membawa Timnas Indonesia U-23 tampil untuk pertama kalinya di Piala Asia U-23 2024 sepanjang sejarah.

Baca Juga:  PSSI Umumkan 33 Nama Pemain untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?

Keberhasilan tersebut tak lepas dari pikiran dan kinerja yang diberikan Shin. Tak lepas juga dari komposisi pemain yang dipilih olehnya. Dari pemain abroad, naturalisasi, hingga pemain lokal berkualitas digabungnya menjadi sebuah tim yang cukup diperhitungkan.

Oleh karenanya, tak heran jika beberapa waktu lalu seorang legenda Timnas Jepang Keisuke Honda mengakui kekuatan Timnas Indonesia. Bahkan, eks pemain AC Milan itu menyebut kalau skuad yang dimiliki Indonesia sempurna.

Skuad Timnas Indonesia sebelum pertandingan

Nah, baru-baru ini, Shin Tae-yong pun mengatakan hal serupa. Ia juga menyebut kalau Timnas Indonesia era sekarang lebih menakutkan dibanding yang dulu (sebelumnya). Hal itu disampaikan Shin ke sebuah media asal Korea Best Eleven. Katanya, keberadaan para pemain naturalisasi di skuad Garuda membuat berbagai masalah yang ada pada skuad Garuda sebelumnya terhapuskan.

Baca Juga:  Raport Pemain Abroad: Rafael Struick cs Kalah Lagi, Mees Hilgers Comeback di Eredivisie

“Kekurangan dari pemain-pemain Indonesia yang ada adalah mereka agak tenggelam dalam rasa [takut atas] kekalahan dibandingkan masalah skill,” tutur Tae-yong dalam wawancaranya bersama Best Eleven.

“Banyak pemain timnas naturalisasi yang menghapus kekurangan tersebut. Jadi bisa dibilang Indonesia menjadi tim yang jauh lebih menakutkan dari sebelumnya,” ucapnya menambahkan.

Lebih lanjut, kata Shin lagi, ia mengungkapkan targetnya bersama Timnas Indonesia di waktu dekat ini. Harapannya, ia ingin membawa Timnas Indonesia melaju hingga putaran final Piala Dunia 2026.

“Kami membangun tim dengan baik seperti yang kami harapkan. Saya yakin kami dapat bersaing dengan percaya diri, dan melaju ke putaran final [kualifikasi Piala Dunia],” kata pria berusia 53 tahun ini.

“Di Piala Asia, tidak mudah menghadapi Jepang, Irak, dan Vietnam. Indonesia menjadi tim dengan peringkat terbawah di antara finalis Piala Asia. Akan ada banyak bagian yang sulit. Tapi, tujuan kami adalah melaju hingga ke babak 16 besar.”

“Harapan saya, kami bisa melaju ke babak kualifikasi final. Saya yakin mungkin sekitar 70 sampai 80 persen. Saya kira kami punya peluang fifty-fifty untuk melaju ke 16 besar Piala Asia,” pungkas sang pelatih.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul STY Klaim Timnas Indonesia era Sekarang Lebih Menakutkan yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.


Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid