Timnas Indonesia

Baru Ditetapkan sebagai Tuan Rumah, Piala Dunia U-17 Bentrok dengan Jadwal Konser Coldplay di GBK

TOPIK BERITA : NOBARTV NEWSFIFAIndonesiaPiala Dunia U-17 2023PSSI


NOBARTV NEWS – FIFA baru saja menetapkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Sayangnya, di kalender pelaksanaan even tersebut, di salah satu venue yang akan dijadikan lokasi pertandingan akan digelar konser musik band asal Inggris Coldplay.

Sebagaimana diketahui, FIFA pada malam hari tadi telah memutuskan Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Sebelumnya, FIFA telah menunjuk Peru sebagai tuan rumah untuk ajang sepakbola yang akan dihelat pada 10 Nopember hingga 2 Desember 2023.

Peru sendiri dinyatakan batal sebagai tuan rumah karena negara asal Amerika Latin itu tengah mengalami krisis ekonomi. Oleh karenanya, mereka gagal memenuhi infrastruktur yang memadai untuk menggelar ajang tersebut.

Menariknya, negara pengganti yakni Indonesia juga pernah mengalami hal serupa dengan Peru. Sebelumnya, Indonesia dinyatakan batal sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Terkait alasannya, FIFA menyebut Indonesia belum siap menggelar even tersebut karena dianggap tidak mampu memberikan jaminan perlindungan terhadap peserta, khususnya Israel.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Ya, sejak beberapa hari menjelang drawing Piala Dunia U-20 waktu itu, banyak gelombang protes yang disuarakan berbagai elemen masyarakat Indonesia. Mereka menuntut pemerintah RI dan PSSI untuk menolak kehadiran Timnas Israel. Padahal, Israel sudah dipastikan lolos ke even tersebut berbulan-bulan sebelum drawing tersebut akan dilakukan. Alhasil, Indonesia pun dinyatakan batal dan FIFA menunjuk Argentina sebagai penggantinya.

Akan tetapi, kabar baiknya saat ini adalah Timnas Indonesia masih bisa berpartisipasi di even kelas dunia yaitu Piala Dunia U-17 2023. Pengumuman tersebut disampaikan Presiden FIFA Gianni Infantino beberapa waktu lalu.

“Piala Dunia U-17 FIFA tahun ini akan diadakan di Indonesia, seperti yang terungkap pada pertemuan Dewan FIFA hari Jumat. Ini harus menjadi turnamen yang fantastis di negara yang memiliki hasrat luar biasa terhadap sepak bola!” kata Gianni Infantino lewat akun instagram pribadinya.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan rasa syukurnya usai Indonesia terpilih untuk menjadi pengganti Peru di even tersebut.

“Saya hanya bisa mengucapkan rasa syukur dan Alhamdulillah, karena FIFA Council mengambil keputusan bersama untuk menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 tahun ini,” kata Erick Thohir.

Namun sayangnya, yang kini menjadi permasalahan adalah pada kalender pelaksanaan ajang tersebut, juga akan digelar sebuah konser musik di salah satu venue yang akan digunakan. Ya, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta akan dihelat konser musik band asal Inggris Coldplay pada tanggal 15 Nopember 2023. Sementara itu, enam hari sebelumnya atau pada tanggal 10 tersebut merupakan kick off untuk Piala Dunia U-17 2023.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Baru Ditetapkan sebagai Tuan Rumah, Piala Dunia U-17 Bentrok dengan Jadwal Konser Coldplay di GBK yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

One Comment