Timnas Indonesia

Laga FIFA Matchday Indonesia Vs Palestina Dilangsungkan di Gelora Bung Tomo



NOBARTV NEWS – PSSI memastikan laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia Vs Timnas Palestina akan dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Sebagaimana diketahui, sejak beberapa bulan lalu, PSSI melalui Erick Thohir sudah memastikan bahwa laga FIFA Matchday bulan Juni mendatang akan diisi dengan duel antara Timnas Indonesia dan Palestina. Duel tersebut rencananya akan disajikan pada tanggal 14 Juni mendatang. Menariknya, duel antara Timnas Indonesia dan Palestina dipastikan PSSI ketika Erick Thohir tengah mengikuti Kongres FIFA di Rwanda.

Jadi, pada saat itu, Erick bertemu dengan beberapa pemimpin Federasi Sepak Bola dari berbagai negara. Dengan pemimpin Federasi Sepak Bola Australia (FA Australia) dan Jepang (JFA), Erick atas nama PSSI melakukan kerjasama. Dan bersama Ketua Federasi Sepak Bola Palestina, Erick akhirnya memastikan kalau mereka bersedia untuk datang dan bermain melawan skuad Garuda pada FIFA Matchday mendatang.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Saya sudah komunikasi dengan Presiden Federasi Sepakbola Palestina dan mereka sudah setuju untuk laga FIFA matchday pada tanggal 14 Juni 2023. Mereka juga sudah mengirim surat resmi ke PSSI tentang kesediaan untuk melakukan satu pertandingan laga,’’ kata Erick Thohir melalui laman resmi PSSI beberapa bulan lalu.

“Jadi PSSI jauh-jauh hari sudah merencanakan untuk menjalani laga FIFA matchday. Ini yang benar. Nah komunikasi terus dilakukan oleh kesekretariatan PSSI untuk laga-laga selanjutnya. Jika sudah ada update pada laga lainnya, kami akan beritahukan,’’ ujarnya menambahkan.

Nah, terkait venue yang akan digunakan, baru-baru ini Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali menyebut laga tersebut akan dimainkan di Surabaya tepatnya di Gelora Bung Tomo. Stadion GBT merupakan salah satu stadion yang awalnya dipersiapkan sebagai venue untuk Piala Dunia U-20 2023.

“Yang sudah pasti pada 14 juni 2023. timnas indonesia akan melawan palestina di stadion Gelora Bung Tomo,” terang Zainudin Amali pada Jumat kemarin.

Baca Juga:  Pelatih Arab Saudi Beri Selamat untuk Marselino usai Cetak 2 Gol ke Gawang Timnya

Saat ini, peringkat Timnas Indonesia dan Palestina terlampau jauh. Timnas Indonesia masih menduduki peringkat 149 dunia sedangkan Palestina berada di posisi 100 besar tepatnya di 93. Jika Timnas Indonesia meraih kemenangan, maka tentunya peringkat skuad Garuda akan menanjak drastis.

Kemarin, di FIFA Matchday Maret lalu, Timnas Indonesia melompat dua tingkat dari posisi 151 ke 149 berkat laga persahabatan (FIFA Matchday) melawan Timnas Burundi. Saat itu, skuad asuhan Shin Tae-yong menjamu Burundi sebanyak dua kali di Stadion Patriot Candrabhaga, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Di laga pertama, Marc Klok dkk menang telak dengan skor akhir 3-1. Di pertandingan keduanya, anak asuh Shin Tae-yong itu bermain imbang 2-2.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Laga FIFA Matchday Indonesia Vs Palestina Dilangsungkan di Gelora Bung Tomo yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid