Nonton Live Streaming TV Sports
Timnas Indonesia

Exco PSSI soal Peluang Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17: Kalau Diminta, Kita Siap!



NOBARTV NEWS – Exco PSSI, Endri Erawan menyatakan kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Seperti yang diketahui, Peru yang awalnya ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 dinyatakan batal oleh FIFA. FIFA membatalkan Peru karena negara tersebut tak mampu mewujudkan infrastruktur untuk menggelar even sekelas Piala Dunia U-17. Oleh sebab itu, dengan pertimbangan tersebut, FIFA membatalkan pelaksanaan even di negara Amerika Latin itu.

Sementara Indonesia, meski sudah siap dari sisi infratruktur bahkan kesiapan tersebut diklaim sudah mencapai 98 persen untuk menggelar Piala Dunia U-20, namun FIFA juga menghapus statusnya tersebut. Dengan demikian, enam stadion yang disiapkan pemerintah RI dan PSSI jadi tak berguna sebab dibatalkannya status tuan rumah Piala Dunia U-20.

Oleh sebab itu, muncul wacana kalau Indonesia bakal menggantikan posisi Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17. Terlebih, dari sanksi yang diberikan FIFA (akibat batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20) kemarin, tidak ada yang melarang Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 sebab sanksi tersebut terbilang cukup ringan.

Hal tersebut kemudian direspon oleh salah satu anggota Exco PSSI Endri Erawan. Katanya, kalau FIFA berkehendak Indonesia dijadikan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, maka pihaknya akan senang hati untuk menerimanya. Sebab dari segi infrastruktur Indonesia sudah sangat siap.

Enam stadion yang direncanakan sebagai venue Piala Dunia U-20 kemarin sudah diverifikasi langsung oleh FIFA. Selain itu, dari segi dana, Endri menyebut tidak ada masalah. Akan tetapi, satu-satunya hal yang menjadi pertanyaan adalah apakah FIFA mau menunjuk Indonesia atau tidak usai sebelumnya membatalkan statusnya sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

“Kalau diminta (FIFA) kita siap. Stadion kita udah siap semua. Stadion siap, dana mungkin dari Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga) bisa disiapkan. Tetapi masalahnya kita tidak tahu ditunjuk atau tidak (oleh FIFA),” kata Endri Erawan.

Lebih lanjut, kata Endri, ia mengakui sejauh ini di kalangan petinggi PSSI tak sekalipun membahas terkait peluang Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17. Satu-satunya hal yang dibahas adalah terkait dengan sanksi dari FIFA. Beruntungnya, pada Kamis 6 April kemarin, Erick menyampaikan kabar bahagia kalau Indonesia hanya dikenai sanksi ringan berupa dibekukannya dana FIFA Forward kepada PSSI. Dana tersebut seyogianya digunakan PSSI sebagai dana operasional untuk menunjang keberlangsungan program-program yang diberikan oleh FIFA.

“Tidak ada sama sekali (pembahasan tuan rumah Piala Dunia U-17). Yang paling utama itu kita jangan sampai di-‘banned’,” ujarnya menutupi.

YALLA SHOOT LINK LIVE STREAMING

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Exco PSSI soal Peluang Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17: Kalau Diminta, Kita Siap! yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

NOBARTV SPESIAL MENU : Write for UsNonton MotoGPNonton FilmVideo GolAplikasi Airdrop KriptoLowongan Kerja PenulisBerita Terkini [ Follow Nobartv.co.id di Google NewsWhatsApp Channel ]

Nonton Live Streaming TV Sports

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid