NOBARTV NEWS – Sejak minggu lalu – tepatnya Senin 20 Maret kemarin, Shin Tae-yong sudah memulai TC Garuda muda jelang keikutsertaannya di Piala Dunia U-20 2023. Namun dalam daftar 29 pemain yang diminta untuk mengikuti TC, tak semua sudah bergabung termasuk duo Persib Kakang dan Robi. Pihak Persib bakal melepas keduanya (ke TC Garuda muda) usai duel dengan Persija.
Sebagaimana diketahui, sejak gagal di Piala Asia U-20 2023 kemarin, Shin Tae-yong akhirnya kembali mengumpulkan skuad Garuda muda. Dikumpulkannya skuad Garuda muda itu sebagai rangka persiapan mereka sebelum tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Dalam daftar pemain yang diminta untuk mengikuti TC itu, Shin memanggil 29 nama untuk ikut bergabung. Beberapa pemain merupakan nama debutan dalam daftar nama itu. Ada Victor Dethan dari PSM Makassar dan juga adapula trio calon pemain naturalisasi seperti Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivar Jenner.
Menariknya, TC Garuda muda ini dilakukan bersamaan dengan TC Timnas Indonesia senior. TC Marc Anthony Klok dkk dilakukan di waktu yang bersamaan karena skuad senior tengah menjalani partai FIFA Matchday. Dalam ajang ini, skuad asuhan Shin Tae-yong itu menentang tim asal Afrika Burundi. Laga tersebut dilangsungkan sebanyak dua kali dan dilakukan di tempat yang sama.
Tadi malam, laga pertama sudah dilakukan. Hasilnya, skuad Garuda Indonesia sukses mengalahkan sang lawan dengan skor 3-1. Berikutnya, pertandingan lanjutan akan kembali dilakukan pada tanggal 28 Maret mendatang.
Kembali ke TC Garuda muda tadi, dari sekian banyaknya pemain yang diminta untuk mengikuti TC, beberapa di antaranya tampak belum bergabung. Trio calon pemain naturalisasi masih berada di luar negeri. Bahkan Justin Hubner sedang bergabung dengan TC Timnas Belanda U-20 di Marbella, Spanyol. Marselino Ferdinan juga masih berada di Belgia. Salah dua pemain yang juga belum gabung adalah duo andalan Persib Bandung Robi Darwis dan Kakang Rudianto.
Padahal, setelah TC di Indonesia, pada bulan depan skuad Garuda muda akan melanjutkannya di Korea Selatan. Karena pada tanggal 20 Mei sampai 11 Juni mendatang, skuad Garuda muda akan ikut serta dalam turnamen Piala Dunia U-20 itu.
Atas belum bergabungnya dua pemain muda Maung Bandung itu, pihak Persib angkat suara. Katanya, Robi dan Kakang baru bisa dilepas usai Persib melakoni partai pentingnya melawan Persija Jakarta. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh pelatih Persib Luis Milla.
“Terkait Robi dan Kakang yang mendapat panggilan TC Timnas U-20, kami sudah mendapatkan komunikasi dan izin,” kata Luis Milla.
“Mereka akan tetap dengan kami setelah pertandingan di tanggal 31 (Maret),” ujarnya memungkasi.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: