NOBARTV NEWS – Ketika masa kampanye beberapa waktu lalu, Erick Thohir meminta semua pihak untuk memperhatikan nasib wasit. Bahkan, ia berencana untuk menjadi Ketum PSSI pertama yang mengunjungi rumah wasit. Dan hal itu akhirnya benar-benar ditunaikan olehnya.
“Kita selalu menyalahkan wasitnya, tapi kita tidak pernah memikirkan kehidupan wasit yang pas-pasan. Pernah nggak kita tahu pendapatan wasit perbulan?, Pernah nggak kita ke rumah wasit lihat kondisinya?” kata Erick Thohir beberapa waktu lalu.
“Apa yang saya lakukan nanti kalau terpilih, saya akan menjadi ketum pssi pertama yang datang ke rumah wasit. supaya mereka menjadi bagian dari pembangunan industri ini,” ujarnya menambahkan.
Dan benar saja, beberapa hari setelah dirinya terpilih sebagai Ketum PSSI, Erick akhirnya menunaikan janjinya tersebut.
Kemarin, Erick mengunjungi salah satu wasit Liga 2 yang alih profesi setelah kompetisi dihentikan. Adalah Rohani, wasit yang bertugas sebagai pengadil lapangan di kompetisi kasta kedua Liga Indonesia itu alih profesi sebagai penjual kembang tahu. Hal itu terpaksa ia lakukan karena kompetisi Liga 2 diberhentikan oleh pengurus PSSI sebelumnya. Demi bertahan hidup di tengah sulitnya ekonomi saat ini, Rohani rela banting setir menjadi seorang penjual keliling. Sebuah profesi yang sangat jauh dari pekerjaan yang ia lakukan biasanya.
Lewat media sosialnya, Erick Thohir menceritakan pengalamannya ketika mengunjungi Rohani.
“Senang sekaligus haru punya kesempatan menepati janji berkunjung ke rumah Pak Rohani, Wasit Liga 2 yang juga berjuang menghidupi keluarga dengan berjualan kembang tahu,” tulis Erick di akun media sosialnya.
“Manusia memiliki perjuangannya masing-masing. Sebagai sesama manusia, kita tidak boleh terlalu cepat menghakimi orang lain tanpa mengetahui cerita di baliknya. Wasit juga manusia biasa, yang perlu kita lindungi agar mereka terus bisa menghidupkan keluarga tersayang,” lanjut Erick.
Di kesempatan yang sama, Rohani juga menceritakan pengalamannya ketika masih memimpin sebuah pertandingan. Saat itu, Rohani memimpin sebuah pertandingan di derby Sumatera. Ketika memimpin, beberapa kali pemain melakukan protes kepadanya. Dan ketika peluit panjang dibunyikan, para pemain tadi mengerubunginya. Hal itu membuat sang istri menangis karena takut hal yang tidak-tidak terjadi kepada sang suami.
“Ketika saya memimpin pertandingan Derby Sumatera, kedua tim yang sama-sama ingin menjadi juara grup. Ketiak saya setiap kali meniup peluit selalu ada protes. Namun ketika laga berakhir, saya langsung dikerumuni oleh beberapa pemain hingga istri saya yang melihat kejadian tersebut menangis,” cerita Rohani.
Selain bercerita, Rohani juga mengungkapkan harapannya kepada Erick setelah ia menjadi Ketum PSSI yang baru. Sebelum obrolan tersebut berhenti, Erick memberikan bantuan berupa dana 5 juta rupiah sebagai bantuan modal bagi sang wasit.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Langsung terjun langsung ke lapangan melihat ekonomo wasit, mantap pak
Mantap Pak Erick Thohir Langsung menepati janjinya,semoga membawa persepakbolaan Indonesia semakin baik
Mau dikasih bansos kayaknya 😅
Aamiin semoga terwujud
Baru menjabat langsung turun ke lapangan, Mantap pak lanjutkan 👍
Langsung aksi nyata tidak duduk diam saja
Mantap Erick Thohir bisa mengemban tugasnya dengan terjun ke lapangan
Semoga bukan pencitraan dan semoga janji² lainnya ditepati.