Timnas Indonesia

Dua Tahun Berseragam Ansan, Asnawi Ceritakan Alasannya Hijrah ke Jeonnam Dragons



NOBARTV NEWS – Dua tahun berseragam Ansan Greeners, Asnawi akhirnya hijrah ke klub sesama kontestan K League 2 Jeonnam Dragons. Eks pemain PSM Makassar itu memiliki alasan khusus ketika memutuskan pindah ke klub tersebut.

Sebagaimana diketahui, Asnawi hijrah ke Korea Selatan sebab bantuan Shin Tae-yong. Karena Shin memiliki koneksi yang cukup baik dengan Ansan Greeners saat itu, klub berjuluk The Green Wolves itu pun berani mengontraknya. Shin Tae-yong sebelumnya sudah meyakinkan pihak klub bahwa mereka tidak akan rugi ketika mendatangkan fullback kanan Timnas Indonesia itu.

Di musim pertamanya, Asnawi kesulitan mendapatkan tempat utama. Meski demikian, ia selalu berusaha tanpa kenal lelah – hingga pada akhirnya ia tampil memukau di musim keduanya. Ia sering dipercaya oleh sang pelatih untuk turun di laga-laga penting Ansan Greeners. Alhasil, di musim keduanya itu, Asnawi berhasil mencetak dua gol dan dua assist.

Baca Juga:  Netizen Pertanyakan Keputusan Shin Tae-yong Kembali Mencadangkan Eliano Reijnders

Kecemerlangan sang pemain membuat Ansan bertekad untuk memperpanjang kontraknya. Kontrak tersebut kemudian diperbaharui hingga akhir 2023.

Namun secara mengejutkan, di musim dingin ini, Ansan mengumumkan bahwa pemain Timnas Indonesia hengkang. Asnawi pindah dari klub kasta kedua Liga Korea Selatan ke divisi yang sama dengan Ansan Greeners. Asnawi resmi berseragam Jeonnam Dragons sejak tanggal 27 Januari 2023 kemarin. Di klub barunya itu, Asnawi mendapatkan kontrak selama satu tahun ke depan dengan opsi perpanjangan kontrak satu tahun lagi.

Beberapa minggu setelah resmi menjadi pemain Jeonnam, Asnawi akhirnya buka suara terkait alasannya pindah ke klub tersebut. Kata Asnawi, Jeonnam Dragons merupakan klub yang bagus serta memiliki sejarah yang panjang. Bersama klub barunya itu, Asnawi juga berhasrat untuk membawanya promosi ke kasta tertinggi Liga Korea Selatan atau K League 1.

Baca Juga:  Taklukkan Arab Saudi 2-0, Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik Signifikan

“Jeonnam adalah tim dengan sejarah yang panjang dan bagus. Target saya bersama pelatih adalah kembali ke K-League 1,” kata Asnawi.

“Saya akan melakukan yang terbaik untuk kembali ke K-League 1,” ujarnya menambahkan.

“Meskipun Jeonnam berada di posisi terbawah liga musim lalu, saya mendengar bahwa mereka mempersiapkan dengan sangat serius untuk musim ini,” kata Asnawi lagi.

“Alasan terbesarnya adalah pelatih dan saya memiliki impian dan target yang sama. Jeonnam benar-benar klub yang siap dan profesional,” tutup pemain kesayangan Shin Tae-yong itu.

Dilansir dari transfermarkt, Jeonnam merupakan klub yang sebelumnya sering tampil di kasta tertinggi Liga Korea Selatan. Namun pada musim 2017-2018, tim yang bermarkas di Gwangyang Football Stadium itu terdegradasi ke divisi kedua. Meski bermain di divisi kedua dan belum pernah naik lagi sejak musim (2017-2018) tersebut, namun Jeonnam sukses meraih gelar Piala Korea pada tahun 2021 lalu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Dua Tahun Berseragam Ansan, Asnawi Ceritakan Alasannya Hijrah ke Jeonnam Dragons yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid

10 Comments