NOBARTV NEWS – Timnas Vietnam era Park Hang-seo adalah yang terbaik sepanjang sejarah dalam sepak bola di negara tersebut. Dan sore nanti, tim dengan peringkat terbaik FIFA untuk negara Asia Tenggara itu akan melawan Indonesia. Berikut ulasan prestasi yang diraih Park selama menjabat sebagai pelatih The Golden Stars Warriors!
Park datang ke Vietnam pada tahun 2017 lalu. Saat itu, kekuatan Timnas Vietnam tidak terlalu diperhitungkan. Namun lambat laun, prestasi negara tersebut semakin berkembang dan mengungguli peringkat negara-negara lainnya di Asia Tenggara. Saat ini, Vietnam menjadi satu-satunya tim di Asia Tenggara yang masuk ke dalam 100 besar rangking FIFA.
Atas keberhasilannya itu, Park mendapatkan tawaran untuk memperbaharui kontrak. Sayang, pelatih asal Korea Selatan itu memilih tidak. Sehingga, bisa dipastikan bahwa Piala AFF 2022 ini akan menjadi turnamen terakhir yang akan diikuti Park dengan Timnas Vietnam.
Melawan Timnas Indonesia, Park dinanti oleh dua kemungkinan. Apakah perpisahannya dengan Vietnam akan berbuah manis dengan sukses menyingkirkan Indonesia lalu melangkah hingga final dan menjadi juara – atau di tangan Indonesia lah, perpisahan pahit itu ia dapatkan.
Di satu sisi, skuad Garuda siap mati-matian demi lolos ke final Piala AFF 2022. Maka satu-satunya cara adalah dengan mengalahkan Vietnam sekaligus memberikan Park kado pahit sebelum ia hengkang dari skuad The Golden Stars Warriors.
Terlepas dari apakah Indonesia mampu untuk mengalahkan sang lawan atau tidak, menarik untuk melihat prestasi apa saja yang sudah ditorehkan oleh eks pelatih Changwon FC ini.
Berikut 7 prestasi Park selama kurun waktu lima tahun di Timnas Vietnam:
1. Runner-up Piala Asia U-23 (Januari 2018)
Tak lama setelah menukangi Vietnam, Park Hang-seo langsung tancap gas bersama skuad muda Vietnam. Tak tanggung-tanggung, dalam turnamen pertama yang diikutinya, Park mampu membawa tim muda Vietnam mencapai babak final Piala Asia U-20 2023. Sayang, di babak final, Nguyen Quang Hai dkk tumbang dari Timnas Uzbekistan 1-2.
2. Peringkat 4 Asian Games (September 2018)
Di Asian Games 2018, Indonesia bertindak sebagai tuan rumah. Sayang, Timnas Indonesia yang saat itu dilatih oleh Luis Milla hanya finis di babak 16 besar.
Namun berbeda dengan Timnas Vietnam. Skuad Park Hang-seo berhasil melaju hingga babak semifinal. Sayang, mereka kalah dari Korea Selatan 1-3 di babak semifinal, lalu kalah lagi di perebutan tempat ketiga dari Uni Emirat Arab.
3. Juara Piala AFF 2018 (Desember 2018)
Di turnamen Piala AFF yang pertama kali diikutinya, Park langsung membawa negara tersebut keluar sebagai juara. Saat itu, mereka menumpas perlawanan Malaysia di partai final.
4. 8 Besar Piala Asia (Januari 2019)
Turnamen antar negara Asia atau Piala Asia 2019 menjadi salah satu agenda yang diikuti Park bersama skuad Vietnam. Menariknya, di turnamen ini, mereka berhasil mencapai babak 8 besar.
5. Medali Emas SEA Games (Desember 2019)
SEA Games 2019 menjadi turnamen yang juga tak akan dilupakan oleh Timnas Indonesia. Saat itu, Indonesia menjadi lawan Vietnam di partai final.
Sayang, skuad Garuda tumbang atas sang lawan. Di momen itu, pemain andalan Indonesia Evan Dimas Darmono mengalami cidera parah. Absennya Evan Dimas membuat skuad Garuda tumbang 3-0.
6. Semifinal Piala AFF 2020 (Desember 2021)
Di semifinal Piala AFF 2020, Vietnam tumbang atas Thailand. Hal itu membuat mereka gagal menjadi juara berturut-turut.
7. Medali Emas SEA Games 2021 (Mei 2022)
Vietnam menjadi tuan rumah untuk SEA Games 2021. Bertanding di markas sendiri, Park Hang-seo berhasil membawa anak asuhnya keluar sebagai juara. Sempat mempermalukan Indonesia 3-0 di fase grup, Vietnam melaju hingga babak final dan berjumpa Timnas Thailand. Di perebutan gelar itu, Vietnam menang tipis 1-0 atas Thailand.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
GK peduli dengan prestasinya. Semoga nanti Indonesia menang ,minimal menang dengan skor 2-0
Dan membuat mereka jadi jumawa
Optimis bisa mengatasi Nguyen
Tidak bisa dipungkiri Vietnam dibawah PHS berkembang sangat pesat, tim Asean yg paling banyak mengalami kemajuan
Si botak banyak bacot
Ya sombong banget si Nguyen baik pemain ataupun pelatihnya
Medianya juga sensi semua