NOBARTV NEWS – Bek Garuda muda Muhammad Ferrari akhirnya bergabung dengan agensi asal Republik Ceko IFM Agency. Bergabung sang pemain mengindikasikan ia akan segera pergi melanjutkan karir di luar negeri.
Sebagaimana diketahui, di skuad Persija Jakarta saat ini, terdapat beberapa pemain asing bertitel pemain bintang di tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut. Sebut saja seperti Abdulla Yusuf Helal, striker Persija dan juga Timnas Bahrain. Adapula Ondrej Kudela, bek tengah Timnas Ceko. Adapula Michael Krmencik, eks striker Timnas Ceko era 2013 hingga 2016.
Kehadiran para pemain asing itu membuat Ferrari mendapatkan banyak ilmu dari mereka. Apalagi salah satu di antara mereka adalah bek aktif yang juga masih membela Timnas Ceko. Tak lain tak bukan adalah Ondrej Kudela.
Dalam pengakuannya beberapa waktu lalu, Kudela secara terang-terangan kagum pada sosok Ferrari. Bahkan, ia tak takut untuk membawa Ferrari ke luar negeri untuk bermain di Eropa – tepatnya Liga Ceko.
“Saya sering sendirian di pertahanan, tetapi saya punya rekan pesepak bola muda yang hebat. Saya tidak ingin mengatakan ini pada awalnya, tetapi saya pasti tidak akan takut untuk membawanya ke Cheska. Seorang pemain muda, 20 tahun, mengingatkan saya pada David Zima. Dia dipanggil ke tim nasional untuk pertama kalinya,” kata Kudela saat itu.
“Dia memiliki masa depan yang bagus, dia bisa tumbuh menjadi kepribadian yang baik. Berapa kali terjadi bahwa kami tinggal 3 pemain di belakang. Para penyerang tidak kembali. Mereka hanya menunggu kami untuk menendang bola ke depan mereka,” ujarnya menambahkan.
Bahkan, kata Kudela, ia ingin menawarkan Ferrari kepada salah satu klub Ceko yakni Slavia Praha.
“Jika pelatih Slavia mau, dia pasti bisa menelepon dan saya bisa merekomendasikan pemain ini ke Eropa. Tentu saja dia berbeda negara dan mentalitas, dia masih muda, tapi saya pikir dia memiliki semua prasyarat untuk sukses bermain sepak bola di Eropa bersama klub besar,” tutup Kudela saat itu.
Adapun Ferrari, sang pemain sendiri juga pernah mengungkapkan keinginannya untuk bermain di luar negeri. Hal itu ia ucapkan ketika mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022 kemarin. Keinginan Ferrari tak lepas dari pengaruh beberapa pemain Timnas Indonesia yang sudah lebih dulu meniti karir di luar negeri seperti Egy, Witan, Saddil, Amat, Asnawi, hingga Arhan.
Dan kini, keinginan Ferrari sepertinya akan terwujud tidak lama lagi. Kemarin, kapten Timnas U-20 itu secara resmi bergabung dengan agensi sepak bola asal Ceko yaitu IFM Agency.
Dalam keterangan di akun instagram resmi IFM Agency, @ifm_m menulis, “Selamat datang bek Persija Jakarta Muhammad Ferrari di IFM Agency. Kami berharap anda beruntung.”
Dengan demikian, bergabungnya sang pemain di agensi tersebut membuat dirinya semakin dekat untuk bergabung ke salah satu klub Eropa. Jika benar demikian, maka ia akan menjadi pemain pertama di skuad Garuda muda yang berstatus sebagai pemain abroad. Karena beberapa nama lainnya seperti Marselino Ferdinan hingga Ronaldo Kwateh belum menunjukkan tanda-tanda akan hengkang ke luar negeri.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:
Wih mantap nih kalo jadi, bakalan mengikuti jejak Witan dan Egy
Usia maih sangat muda, akan menjadikan pengalaman yg sangat berharga jika bisa berkarir di eropa
Berkat kudela, yg cinta persija