NOBARTV NEWS – Pertandingan pekan kesepuluh Liga Prancis musim 2022-2023 yang akan mempertemukan antara Montpelliar versus AS Monaco, pertandingan tersebut akan disajikan pada hari Minggu tanggal 9 Oktober 2022 dan akan dilangsungkan di stadion Mosson pukul 18:00 WIB.
Perlu diketahui, Montpellier saat ini berada diperingkat 10 klasemen sementara Liga Prancis dengan mengoleksi 12 poin dari 9 pertandingan. Di laga sebelumnya, Montpelliar mengalami kekalahan pada saat bertandang ke markas Toulouse. Montpellier dipermalukan oleh Toulouse dengan skor 4-2.
Di sisi lawan, AS monaco kini berada di posisi ke 5 klasemen sementara Liga Prancis dengan meraih 17 poin dari 9 pertandingan. Dengan kemenangan empat kali secara beruntun, hal itu membuat AS Monaco kini kian semakin dekat dengan puncak klasemen. AS Monaco hanya memliki selisih 9 poin saja terhadap Paris Saint Germain.
Diketahui, Montpelliar mempunyai rekor pertemuan dengan AS Monaco sebanyak 31 pertandingan. Dalam pertemuan tersebut, Montpellier hanya bisa memenangkan 3 pertandingan saja atas AS Monaco. Sedangkan Monaco berhasil memetik 18 kemenangan terhadap Montpellier dan 10 laga lainya berakhir dengan hasil draw.
Sebelum akan menyaksikan laga antara Montpeliier berhadapan dengan AS Monaco, cek prediksi skor, line up, hingga statistik tim berikut ini.
Statistik Lima Pertandingan Terakhir
Montpellier HSC
Di lima pertandingan terakhirnya, Montpellier HSC meraih hasil yang kurang bagus. Montpellier hanya bisa memenangkan dua pertandingan saja dan menderita dua kali kekalahan.
2 Oktober 2022 Toulouse vs Montpellier HSC: 4-2
17 September 2022 Montpellier HSC vs Strasbourg: 2-1
11 September 2022 Angers vs Montpellier HSC: 2-1
4 September 2022 Montpellier HSC vs LOSC Lille: 1-3
1 September 2022 Montpellier HSC vs AC Ajaccio: 2-0
AS Monaco
Sedangkan di kubu lawan, AS Monaco meraih hasil yang cukup bagus dalam lima laga yang sudah dijalaninya. AS Monaco berhasil memetik empat kali kemenangan dan hanya menalan satu kekalahan saja.
6 Oktober 2022 AS Monaco vs Trabzonspor: 3-1
2 Oktober 2022 AS Monaco vs Nantes: 4-1
18 September 2022 Stade Reims vs AS Monaco: 0-3
15 September 2022 AS Monaco vs Ferencvaros: 0-1
12 September 2022 AS Monaco vs OL Lyon: 2-1
Prediksi Line Up
Montpellier HSC: J Omlin, C Jullien, F Sacko, M Esteve, N Cozza, J Ferri, J Chotard, A Nordin, T Savanier, W Khazri, E Wahi
AS Monaco: A Nubel, B Badiashile, A Disasi, Caio H, Vanderson, Y Fofana, M Camara, A Golovin, K Diatta, W Ben Yedder, B Embolo
Preview Pertandingan
Diprediksi laga malam nanti bakal terdominasi oleh AS Monaco, karena Monaco mempunyai komposisi tim yang lebih bagus dari lawan. Tidak hanya itu juga, AS Monaco musim ini sedang dalam keadaan on fire. Hal itu bisa dilihat dari beberapa laga terakhir AS Monaco.
Sementara itu, Montpellier akan berupaya sangat keras untuk bisa memenangkan pertanddingan agar ia bisa mendekati poin dari AS Monaco. Karena diketahui Montpellier mempunyai selisih 5 poin dari AS Monaco, apabila ddi laga ini Montpellier bisa memenangkan pertandingan. Maka bisa dipastikan Montpellier akan beranjak naik keatas.
Prediksi Skor
Apabila menilik pada prediksi line up yang akan tampil, H2H, serta statistik kedua tim pada beberapa pertandingan terakhir, laga Liga Prancis antara Montpellier vs AS diprediksi bakal berakhir dengan skor 0-2 untuk kemenangan AS Monaco.
Link Live Streaming Montpellier vs AS Monaco
Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga Liga Prancis Ligue 1 Musim 2022-2023 dan ingin menyaksikan laga antara Montpellier HSC vs Monaco, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini: Link 1 / Link 2.
Ayo As Monaco!