Timnas Indonesia

Gilas Curacao 3-2, Berikut Perkiraan Poin & Peringkat Terbaru Indonesia di Rangking FIFA



Selebrasi Marc Anthony Klok

NOBARTV NEWS – Timnas Indonesia sukses melumat Curacao dalam pertandingan FIFA Matchday semalam (24/09). Berkat kemenangan tersebut, peringkat serta poin yang didapatkan skuad Garuda otomatis naik.

Dalam laga yang dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA) itu, kedua tim sama-sama bermain ngotot. Meski berada di peringkat yang jauh lebih baik (84 dunia), pelatih Curacao Remko Bicentini tetap menurunkan skuad terbaiknya.

Terlihat dari starting line up yang diturunkan Bicentini, terdapat beberapa pemain yang berkarir di Liga Belanda. Seperti Jeremy Bodak (PSV Eindhoven), Dylan Timber (FC Utrecht), Justin Ogena (FC Eindhoven), Mateo Maria (NAC Breda) dan beberapa nama lainnya. Tidak lupa pula winger lincah asal Birmingham City (kasta kedua Liga Inggris/EFL Championship), Juninho Bacuna juga dimasukkan sebagai pemain inti.

Di sisi lain yakni Timnas Indonesia, STY tidak banyak mengubah komposisi skuadnya seperti ketika ia menangani tim tersebut di Kualifikasi Piala Asia 2023 beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Media Vietnam usai Skuad Garuda Permalukan Arab Saudi: Indonesia Ciptakan Gempa!

Hanya Yakob Sayuri, pemain PSM Makassar yang baru dipanggil STY di FIFA Matchday kali ini turun sebagai starter. Selain itu, mayoritas pemain masih diisi oleh nama-nama andalan Shin Tae-yong sebelumnya.

Dan benar, pertandingan berjalan begitu ketat. Jual beli serangan tersaji dalam laga yang begitu dramatis. Tak jarang pelanggaran-pelanggaran dilakukan oleh kedua tim.

Tepat pada menit ke-7, tim tamu membuat kejutan. Rangelo Janga mencetak gol setelah memanfaatkan bola pantul yang mengenai mistar gawang Timnas Indonesia. Striker nomor punggung 9 itu sukses memanfaatkan bola pantulan tersebut menjadi gol.

Namun keunggulan tim tamu tak bertahan lama. Gelandang serang Timnas Indonesia Marc Anthony Klok berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-18. Dan lagi, Garuda Indonesia mencatatkan keunggulan sekaligus membalikkan keadaan setelah sang kapten Fachruddin Aryanto sukses menyundul bola usai menerima lemparan ke dalam dari Pratama Arhan pada menit ke-22.

Remko Bicentini kembali memberikan instruksi. Alhasil, Curacao meresponnya dengan gol penyeimbang pada menit ke-25 lewat sepakan Juninho Bacuna.

Baca Juga:  Netizen Pertanyakan Keputusan Shin Tae-yong Kembali Mencadangkan Eliano Reijnders

Skor 2-2 bertahan hingga peluit babak pertama berakhir.

Di babak kedua, pertandingan semakin seru. Dimas Drajad yang sebelumnya mencetak assist untuk gol Marc Klok juga ikut mencatatkan namanya di papan skor. Striker milik Persikabo 1973 itu berhasil membelokkan sepakan terarah dari Arhan dengan kaki kirinya.

Hingga peluit babak kedua berakhir, gol Dimas menjadi gol terakhir yang dicetak dalam laga tersebut. Timnas Indonesia, tim yang berada di peringkat 155 FIFA sukses melumat tim dengan peringkat jauh di atasnya yakni 84.

Atas kemenangan itu, Indonesia dipastikan mendapatkan tambahan poin serta naik ke peringkat yang lebih tinggi.

Saat ini, Indonesia berada di peringkat ke-155 dengan torehan 1026,60 poin. Namun dengan kemenangan semalam, maka skuad Garuda mendapatkan tambahan 7,41 poin dan naik dua tingkat ke posisi 153.

Sedangkan Curacao, kekalahan tersebut membuat poin yang telah didapatkannya sebelumnya menjadi berkurang. Poin Curacao sebelum laga adalah 1285,94. Poin tersebut berkurang dengan jumlah yang sama seperti yang didapatkan Indonesia yakni 7,41. Dan mereka harus puas turun tingkat ke posisi 85.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Gilas Curacao 3-2, Berikut Perkiraan Poin & Peringkat Terbaru Indonesia di Rangking FIFA yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid