BRI Liga 1

Borneo FC vs Persis Solo: Live Streaming & Prediksi Skor, Pekan Ketujuh BRI Liga 1 Indonesia Musim 2022/23



Live Streaming & Prediksi Skor Borneo FC – Persis Solo

NOBARTV NEWS – Borneo FC akan melawan Persis Solo dalam laga pekan ke-7  BRI Liga 1 Indonesia musim 2022/2023. Pertandingan kedua tim berlangsung di Stadion Segiri – Samarinda, pada hari Minggu 28 Agustus 2022 pukul 18.15 WIB.

Tampil sebagai tuan rumah, Borneo FC menyambut laga dengan kabar yang tak baik, dimana mereka harus kehilangan beberapa pilar penting. Bek tengah Javlon Guseynov dan gelandang asal Jepang Kei Hirose dipastikan absen akibat kartu merah.

Javlon diganjar kartu merah saat Borneo FC menang 3-0 atas Dewa United pada pekan keenam, Selasa (23/8/2022). Bek tengah asal Uzbekistan itu absen dalam tiga laga. Sementara Kei Hirose diganjar kartu merah karena tekel keras terhadap bek Persebaya Surabaya, Koko Ari Araya, Jumat (19/8/2022) malam.

Namun begitu Borneo FC tetap ingin menjaga laju mereka di persaingan BRI Liga 1 musim ini. Lima kemenangan dari enam pertandingan menempatkan Borneo FC sebagai pemuncak klasemen sementara Liga 1.

Borneo FC tak sekadar mengoleksi 15 poin. Pesut Etam sangat tajam dengan torehan 15 gol. Hebatnya, 12 gol di antaranya tercipta dalam empat partai kandang. Data itu menunjukkan bagaimana hebatnya Borneo FC ketika bermain di markas sendiri.

Di sis lain, datang sebagai tamu Persis Solo dengan ambisi meruntuhkan keperkasaan tuan rumah di markas mereka, lantas bagaimana peluang kedua tim dalam jumpa mereka malam nanti, berikut prediksi serta statistik kedua tim yang berhasil kami rangkum dari berbagai sumber.

Statistik Pertandingan

5 Pertandingan Terakhir Borneo FC

  • 23/08/2022 Borneo 3-0 Dewa United
  • 19/08/2022 Borneo 2-1 Persebaya 1927
  • 12/08/2022 Persik Kediri 1-2 Borneo
  • 07/08/2022 Borneo 4-1 Persib Bandung
  • 30/07/2022 PS Barito Putera 3-1 Borneo

5 Pertandingan Terakhir Persis Solo

  • 23/08/2022 Persis Solo 1-0 Madura United
  • 19/08/2022 Bhayangkara United FC 0-1 Persis Solo
  • 14/08/2022 Persis Solo 1-2 Persita Tangerang
  • 07/08/2022 PS TIRA 2-0 Persis Solo
  • 31/07/2022 Persija Jakarta 2-1 Persis Solo

Prediksi Line Up

Borneo FC (4-1-4-1) vs Dewa United: D Kuswanto; L Guntara, A Prasetyo, J Guseynov, D Michiels; S Lilipaly, J Bustos, K Hirose, T Puhiri; Matheus Pato | Pelatih: Milomir Seslija.

Persis Solo (4-2-3-1) vs Madura United: M Riyandi; A Lestaluhu, Jaime, F Beltrame, A Ibo; T Febriyanto, Z Fariz; R Matsumura, A Messidoro, A Indie; Fernando Rodriguez |Pelatih: Rasiman.

Preview Pertandingan

Jelang laga, Borneo FC harus tampil tanpa 2 pilar mereka yakni Bek tengah Javlon Guseynov dan gelandang asal Jepang Kei Hirose. Kedua pemain tersebut dipastikan absen akibat kartu merah yang diterima pada laga pekan lalu.

Di sisi lawan, Persis Solo akan tampil dengan kekuatan terbaiknya dalam laga nanti, namun mereka wajib waspada, pasalnya Borneo terkenal cukup garang ketika melakoni laga di markas sendiri.

Prediksi Skor

Melihat performa Borneo FC sejauh ini rasanya kemenangan layak didapat mereka, namun kehilangan 2 pilar di laga ini tentu membuat kekuatan mereka sedikit berkurang, di sisi lain Persis Solo bukan tanpa peluang , mereka bisa saja tampil mengejutkan dalam laga.

Dari statistik serta preview pertandingan di atas kami berkesimpulan peluang tuan rumah untuk memenangi pertandingan sebesar 60%, sementara itu kemungkinan Draw : 20% dan peluang kemenangan tim tamu 20%.

Link Live Streaming Borneo FC – Persis Solo

Laga antara kedua tim akan berlangsung pada Minggu 28 Agustus 2022 pukul 18.15 WIB, ingin mengikuti jalannya pertandingan ini, rekan Nobar TV dapat menyaksikannya melalui Link Live Streaming berikut.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Borneo FC vs Persis Solo: Live Streaming & Prediksi Skor, Pekan Ketujuh BRI Liga 1 Indonesia Musim 2022/23 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola