NOBARTV NEWS – Sungguh sial nasib calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat. Dalam lawatan klub barunya, Johor Darul Takzim ke Jepang untuk melakoni pertandingan babak 16 besar Liga Champions Asia, tim berjuluk Southern Tigers itu babak belur dihajar sang lawan, Urawa Red Diamonds. Total lima gol bersarang ke gawang wakil asal Malaysia tersebut – sementara itu, tak satu gol pun yang mampu diciptakan oleh Jordi Amat cs.
Atas hasil tersebut, JDT dipastikan angkat kaki dari kompetisi tertinggi antar klub se-Asia itu.
Dalam laga yang dihelat di Saitama Stadium tersebut, secara mengejutkan, Jordi Amat turun sebagai starter. Pelatih JDT, Hector Bidoglio menurunkan sang pemain setelah berbulan-bulan lamanya tidak turun dalam laga resmi.
Untuk diketahui, sejak hengkang dari klub Belgia, KAS Eupen hingga akhirnya ia memutuskan untuk bergabung dengan JDT, Amat belum bisa diturunkan oleh sang pelatih. Di kompetisi lokal yakni Liga Super Malaysia, Amat hanya bisa menyaksikan kawan-kawanya tanpa pernah mendapatkan kesempatan (bermain).
Namun di laga LCA (Liga Champions Asia) kemarin, Amat mendapatkan kesempatan itu. Akan tetapi ada hal yang cukup aneh dalam laga tersebut. Amat yang berposisi sebagai bek tengah justru diminta untuk bermain sebagai gelandang bertahan.
Sayang, debut tersebut tidak berbuah manis. Beberapa menit babak pertama berjalan, JDT mendapatkan hukuman penalti – tepatnya pada menit ke-8. Algojo Urawa Reds, Alexander Scholz sukses membuat tuan rumah unggul 1 – 0 lewat sepakan 12 pas tersebut.
Pada menit ke-19, Farizal Marlias lagi-lagi memungut bola usai David Moberg Karlsson mencetak gol untuk Urawa Reds.
Tidak menunggu waktu lama, David Moberg lagi-lagi cetak gol keduanya dalam laga tersebut. Skor 3 – 0 menutup pertandingan babak pertama 16 besar Liga Champions Asia di Saitama Stadium.
Babak kedua berjalan, kedua tim saling serang. Meski sudah dibobol sebanyak 3 kali di babak pertama, lini serang JDT tidaklah buruk. Mereka sesekali melakukan serangan berarti ke gawang tim tuan rumah. Hanya saja, pengalaman lah yang berbicara dalam laga tersebut.
JDT untuk pertama kalinya lolos ke babak 16 besar LCA cukup kesulitan melawan Urawa Reds yang merupakan tim langganan yang terbiasa bermain di kompetisi tersebut. Meski demikian, JDT layak diacungi jempol karena mampu melangkah sejauh ini.
Pada menit ke-77, Jordi Amat akhirnya ditarik. Debut yang kurang manis bagi sang pemain. Keputusan Hector menarik sang pemain tidak berbuah hasil. Dua gol tambahan lagi-lagi dicetak Urawa Reds. Total, lima gol digelontorkan oleh anak asuh Ricardo Rodríguez. Urawa Reds melaju ke babak 8 besar – sedangkan JDT pulang dengan tangan hampa.