NOBARTV NEWS – Sebuah fakta miris mengiringi kemenangan Indonesia atas Filipina di Piala AFF U-16 kemarin. Dari puluhan ribu kursi penonton yang tersedia, hanya ribuan suporter yang hadir di stadion. Hal itu membuat media asal Vietnam, Soha VN mengolok-olok skuad Garuda. Mereka menyebut suporter Timnas Indonesia tidak bergairah.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia berhasil merengkuh kemenangan perdana di laga tersebut. Dua gol masing-masing tercipta dari kaki Arkhan Kaka dan satu gol lainnya buah dari bunuh diri sang lawan.
Tiga poin tersebut membuat Garuda Asia kini berada di posisi kedua klasemen sementara grup A di bawah Timnas Vietnam – yang di laga sebelumnya, menang besar atas Singapura 5 – 1.
Namun ada fakta miris yang mengiringi kemenangan (Indonesia) tersebut. Sebagaimana diketahui, kursi di tribun penonton Stadion Maguwoharjo, Sleman tersedia hingga 31 ribu. Namun di laga tersebut, hanya 5 ribu kursi yang terisi. Hal ini tentu sangat tidak lazim karena yang bertanding saat itu adalah tuan rumah – lebih-lebih adalah Timnas Indonesia yang memiliki suporter yang cukup fanatik di setiap laga.
Akibat hal tersebut, media Vietnam menyindir skuad Garuda Asia. Media tersebut membandingkan penonton Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 dengan penonton di turnamen sebelumnya yakni Piala AFF U-19.
“Stadion Maguwoharjo, tidak seperti biasanya, menunjukkan minimnya gairah. Hanya ada sekitar 5 ribu penonton yang hadir meski tribun yang ada bisa ditempati enam kali lipat lebih banyak massa,” tulis Soha VN.
“Di turnamen sebelumnya, Piala AFF U-19, pertandingan timnas Indonesia selalu ramai akan suporter,” tambah Soha.
Soha menyebut antusiasme suporter Indonesia di turnamen sebelumnya mampu mencapai angka 20.000 orang. Namun kini, menurut Soha, para suporter tersebut tidak terlihat.
“Bahkan dalam beberapa kesempatan massa yang hadir bisa menyentuh angka 20.000 namun kini tidak terlihat,” tutup media asal Vietnam itu.
Sepinya penonton dalam laga Indonesia Vs Filipina kemarin diakibatkan karena mahalnya harga tiket. Untuk diketahui, harga tiket untuk laga Indonesia Vs Filipina berkisar antara 50 hingga 100 ribu rupiah.
Akan tetapi, menurut kabar yang beredar, PSSI disebut telah menurunkan harga tiket untuk Piala AFF U-16. Hal ini dilakukan demi menyemarakkan dan membuat stadion kembali penuh.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti menyambut baik rencana tersebut. Ia pun berharap agar di laga berikutnya (Vs Singapura U-16) antusiasme penonton untuk menyaksikan laga Garuda Asia meningkat drastis.
“Saya mendengar informasi harga tiket turun. Mudah-mudahan itu meningkatkan animo masyarakat ke stadion,” ujar Bima.
Laga tersebut (Vs Singapura) akan dihelat pada malam hari ini pukul 20.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, DIY Yogyakarta.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: