NOBARTV NEWS – Duel laga uji coba antara Manchester United vs Rayo Vallecano yang akan dilangsungkan di stadion Old Trafford pada hari Minggu 31 Juli 2022 pukul 22:00 WIB.
Perlu diketahui, Manchester United semalam menelan kekalahan terhadap klub Spanyol, Atletico Madrid. Manchester Menelan kekalahan kedua terhadap Atletico, kekalahan pertama di rasakan oleh Man Utd di liga Champion musim lalu, dan kekalahan ke dua dirasakan semalam oleh Man Utd.
Di sisi lawan, Rayo Vallecano sebelumnya juga sudah melakukan laga uji coba melawan Leganes. Rayo Vallecano berhasil mengalahkan Leganes dengan skor tipis 2-1.
Diketahui, Manchester United belum pernah bertemu dengan Rayo sebelumnya. Pertandingan kali ini adalah pertemuan pertama bagi mereka.
Sebelum menyaksikan laga anatara Manchester United berhadapan dengan Rayo Vallecano, cek prediksi skor, line up, H2H, hingga statistik tim berikut ini.
Statistik Lima Pertandingan Terakhir
Manchester United
Di lima pertandingan terakhirnya, Man Utd meraih hasil yang lumayan baik meskipun semalam menelan kekalahan terhadap Atletico Madrid. Man Utd di lima pertandingannya berhasil memetik 3 kemenangan, 1 kali draw dan mengalami 1 kali kekalahan.
30 Juli 2022 Atletico Madrid vs Manchester United: 1-0
23 Juli 2022 Manchester United vs Aston Villa: 2-2
19 Juli 2022 Manchester United vs Crystal Palace: 3-1
15 Juli 2022 Melbourne Victory vs Mnachester United: 1-4
12 Juli 2022 Liverpool vs Manchester United: 0-4
Rayo Vallecano
Rayo Vallecano meraih hasil yang lumayan buruk, Rayo hanya mampu memenangkan 2 pertandingan, 1 kali draw dan menelan 2 kekalahan.
28 Juli 2022 Leganes vs Rayo Vallecano: 1-2
23 Juli 2022 Birmingham vs Rayo Vallecano: 2-2
21 Juli 2022 Sheffield Wednesday vs Rayo Vallecano: 0-2
16 Juli 2022 Freiburg vs Rayo Vallecano: 3-0
21 Mei 2022 Rayo Vallecano vs Levante: 2-4
Prediksi Line Up
Manchester United: Bishop, Wan-Bissaka, Varane, Bailly, Shaw, Savage, Iqbal, Hannibal, C Ronaldo, Chong, Garnacho.
Rayo Vallecano: D Lopez, Garcia, Balliu, Catena, Hernandez, U Lopez, Valentin, Ciss, Trejo, Palazon, Falcao.
Preview Pertandingan
Diketahui, Manchester United bakal di perkuat C Ronaldo pada pertandingan malam nanti, setelah Ronaldo yang dirumorkan ingin meninggalkan klub. Ronaldo mengikuti training beberapa hari yang lalu setelah absen dalam kepelatihan Erick Ten Hag karena ada masalah keluarga. Cristiano Ronaldo akan membuktikan kepada Ten Hag bahwa ia masih pantas menjadi pemain utama Manchester United, Ronaldo akan membuktikannya pada laga malam nanti saat menghadapi Rayo Vallecano.
Sementara itu, Rayo Vallecano kali ini mendapat ujian berat, karena Rayo akan menghadapi tim raksasa Inggris. Rayo kemungkinan terjadi akan mengalami kekalahan pada laga malam nanti, mengingat Man Utd bakal diperkuat oleh Ronaldo yang musim lalu dikabarkan hengkan dari Manchester.
Prediksi Skor
Manchester United tampaknya akan melakukan perubahan strategi pada laga malam nanti, karena strategi mereka tidak membuahkan hasil saat menghadapi ATM kemarin malam. Anak asuhan Ten Hag tampil cukup buruk, bahkan dari penampilannya tidak membuahkan gol satu kalipun. Laga malam nanti akan menjadi laga pelampiasaan bagi Man Utd.
Di sisi lain, Rayo akan bermain dengan melakukan defensif yang kuat, mengingat Man Utd dibawah asuhan Erick Ten Hag mempunyai pola serangan yang menakutkan. Dengan mengandalkan skema serangan balik mungkin itu bisa membuat Rayo Vallecano mencetak gol. Diprediksi pertandingan malam nanti akan berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Man Utd.
Link Live Streaming Manchester United vs Rayo Vallecano
Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga persahabatan atau Friendly Match dan ingin menyaksikan laga Man Utd vs Rayo Vallecano, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: