NOBARTV NEWS – Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengungkapkan lokasi yang akan dijadikan tempat pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 pada bulan September mendatang. Menurut penuturannya, sang pelatih meminta agar Timnas Indonesia U-19 melakukan pemusatan latihan di Eropa – tepatnya di Belanda.
Pemusatan latihan ini digelar sebelum Timnas Indonesia bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 yang akan dihelat di Indonesia. Timnas Indonesia tergabung di grup F bersama Timnas Vietnam, Timor-Leste, dan Hongkong.
Terkait pelaksanaan pemusatan latihan yang telah disebutkan tadi, Shin Tae-Yong memiliki alasan khusus memilih Belanda sebagai lokasi latihan. Padahal, STY memiliki opsi beberapa negara lain untuk dijadikan tempat pemusatan latihan. Seperti Spanyol hingga Portugal.
Sebagaimana diketahui, Belanda merupakan salah satu negara di Eropa yang memiliki keturunan Indonesia paling banyak. Bahkan, dua dari tiga pemain naturalisasi untuk Timnas senior berasal dari sana. Kedua pemain yang dimaksud adalah Sandy Walsh dan Shayne Pattynama. Meski kedua pemain tersebut tidak bermain di klub Belanda, namun keduanya memiliki darah campuran Indonesia – Belanda.
Begitupun dengan tiga pemain muda keturunan yang sempat mendapatkan panggilan dari PSSI untuk mengikuti pemusatan latihan jelang bergulirnya Piala AFF U-19 beberapa waktu lalu. Saat itu, Max Christoffel, Kai Boham, dan Jim Croque bergabung dengan Marselino Ferdinan dkk di pemusatan latihan Timnas U-19.
Alasan itulah yang menjadi dasar STY ingin anak asuhnya berlatih di sana. Coach Shin ingin mencoba sebanyak mungkin pemain muda keturunan untuk diuji coba sebelum Piala Dunia U-20 2023.
“Kami sedang memilih, apakah Spanyol, Portugal, atau Belanda,” ujar Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
“Kenapa ke Belanda? Karena dari pengajuan Shin Tae-yong, kan pemain keturunan itu banyak di Belanda semua,” ujarnya menambahkan.
Meski STY memilih Belanda, namun keputusan belum diambil sebab PSSI dan Coach Shin sendiri akan kembali melakukan rapat lanjutan sebelum ia pulang kampung ke Korea Selatan.
“Sebelum pulang Shin Tae-yong akan rapat dengan kami. Jadi ini masih dalam rapat.”
“Jadi nanti supaya Shin Tae-yong juga melihat pemain yang akan diambil, bukan pemain ke sini. Kami juga akan latihan di sana dengan tim kuat,” tutup Iriawan.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: