NOBARTV NEWS – Nama Luis Milla tidak kalah tenar dari pelatih Timnas Indonesia saat ini, Shin Tae-Yong. Meski hanya menukangi skuad Garuda selama dua tahun, namun nama Milla kerap dikumandangkan hingga saat ini. Di akhir masa jabatannya, Milla meninggalkan beberapa pemain yang kini menjadi kepercayaan Shin Tae-Yong.
Pemilik nama lengkap Luis Milla Aspas ini pernah membesut Timnas Indonesia dalam rentang tahun 2017 hingga 2018. Tidak lama memang, namun warisan yang ia tinggalkan masih bertahan hingga saat ini. Warisan yang dimaksud adalah para pemain yang dulu diorbitkannya di Timnas Indonesia – namun masih eksis membela skuad Garuda hingga saat ini.
Usai membesut Timnas Indonesia, Milla yang juga mantan legenda Real Madrid itu tidak menukangi tim manapun lagi. Timnas Indonesia seolah cinta terakhirnya – bahkan, Milla mengaku masih mengikuti perkembangan Timnas Indonesia sejak ia menukanginya sampai detik ini.
Siapa saja pemain bekas didikan Milla yang sampai saat ini masih diandalkan oleh Shin Tae-Yong? Berikut daftarnya :
1. Irfan Jaya
Berbekal kecepatan dan kemampuannya dalam merangsek ke pertahanan lawan, Irfan selalu diturunkan dalam laga-laga penting Timnas Indonesia. Irfan masuk dalam skuad Timnas Indonesia ketika berhasil mencapai babak final Piala AFF 2020. Sayang, di SEA Games 2021 kemarin, Irfan terpaksa absen karena terkendala umur.
Irfan menjadi salah satu pemain Timnas Indonesia yang saat ini tengah berjuang di babak Kualifikasi Piala Asia 2023.
2. Fachruddin Aryanto
Meski sudah berkepala tiga, Fachruddin tetap dipercaya dari masa ke masa – dari era Luis Milla hingga Shin Tae-Yong. Fachruddin menjadi bagian skuad Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023. Fachruddin juga diikutsertakan dalam dua event terakhir Timnas Indonesia, yaitu SEA Games 2021 dan Piala AFF 2020.
3. Stefano Lilipaly
Absen di SEA Games 2021 dan Piala AFF 2020 tidak membuat Lilipaly hilang dari skuad inti Timnas Indonesia. Meski absen di dua event tersebut, Lilipaly justru dibawa Shin Tae-Yong ke ajang yang lebih penting yaitu Kualifikasi Piala Asia 2023.
Pengalamannya selama membela klub Eropa diharapkan mampu menjadi solusi di lini tengah Timnas Indonesia. Selain Lilipaly, ada Rachmat Irianto, Marc Klok, dan Ricky Kambuaya yang siap berduet dengan sang pemain.
4. Saddil Ramdani
Nama Saddil sempat hilang dari daftar skuad Timnas Indonesia. Namun ia kembali dipercaya setelah tampil memukau dengan Sabah FC di Liga Super Malaysia. Di klubnya, Saddil selalu menjadi pemain utama dan selalu mendapatkan kepercayaan.
Begitu pula dengan di Timnas Indonesia. Absennya Egy Maulana Vikri membuat Saddil mendapat tempat inti di sisi sayap Timnas Indonesia.
5. Asnawi Mangkualam Bahar
Asnawi tidak hanya menjadi pemain warisan Milla kepada Shin Tae-Yong. Akan tetapi Asnawi lebih pantas disebut sebagai anak warisan. Shin Tae-Yong lah yang menggodok bek sayap kanan Timnas Indonesia ini sehingga ia mau meninggalkan klubnya dan merantau ke luar negeri.
Berkat koneksi Shin Tae-Yong, Asnawi kini bermain di kasta kedua Liga Korea Selatan dan sudah memasuki tahun kedua (musim kedua).