NOBARTV NEWS – Laga antara Korea Selatan vs Brazil akan tersaji di akang FIFA Matchday bulan Juni 2022, pertandingan ujicoba persahabatan tersebut bakal digelar di Stadion Piala Duni Seoul dan bisa disaksikan pada Kamis 2 Juni 2022 pukul 18.00 WIB.
Untuk saat ini, Timnas Korea Selatan diketahui berada di posisi ke 29 dalam rangking FIFA. Sementara itu, Timnas Brazil saat ini menjadi pemuncak rangkin FIFA terbaru.
Timnas Korea Selatan diketahui terakhir kali bertanding melawan Timnas Brazil pada 19 November 2019, pada laga tersebut Timnas Brazil mampu mengalahkan Korea Selatan dengan skor telak 3-0.
Guna laga ujicoba melawan Brazil nanti, Timnas Korea Selatan diketahui memanggil pemain terbaik mereka, di antaranya Son Heung-min dari Tottenham Hotspur hingga Hwang Hee-chan dari Wolves.
Dilansir dari Sportskeeda, Timnas Brazil membawa skuad terbaiknya untuk laga ujicoba melawan Korea Selatan nanti, namun beberapa pemain ternama Brazil yang berlaga di final Liga Champions Eropa lalu seperti Alisson Becker, Fabinho, Eder Militao, Casemiro, Vinicius Jr., Rodrygo Goes diragukan untuk tampil.
Statistik Lima Laga Terakhir Korea Selatan dan Brazil
Timna Korea Selatan
Apabila dilihat dari hasil pada lima laga terakhir yang dijalaninya, Timnas Korea Selatan tampak meraih hasil yang cukup baik, Timnas Korea Selatan diketahui mampu meraih empat kali kemenangan dan mengalami satu kali kekalahan.
29 Maret 2022 Uni Emirat Arab: 1-0
24 Maret 2022 Korea Selatan vs Iran: 2-0
1 Februari 2022 Suriah vs Korea Selatan: 0-2
27 Januari 2022 Lebanon vs Korea Selatan: 0-1
21 Januari 2022 Korea Selatan vs Moldova: 4-0
Timnas Brazil
Timnas Brazil juga tampaknya mampu meraih hasil yang cukup baik dalam lima laga terakhir yang dijalaninya, diketahui bahwa Timnas Brazil tidak terkalahkan, mampu memetik tiga kali kemenangan dan dua kali hasil imbang.
30 Maret 2022 Bolivia vs Brazil: 0-4
25 Maret 2022 Brazil vs Chili: 4-0
2 Februari 2022 Brazil vs Paraguay: 4-0
28 Januari 2022 Ekuador vs Brazil: 1-1
17 November 2021 Argentina vs Brazil: 0-0
Prediksi Line Up Korea Selatan vs Brazil
Timnas Korea Selatan: Kim Seung-gyu, Kim Tae-hwan, Yong, Kim Young-gwon, Kim Jin-su, Kwon Chang-hoon, Hwang Hee-chan, Jung Woo-young, Sang-ho, Son Heung-min, Hwang Ui-jo
Timnas Brazil: Ederson Moraes, Dani Alves, Marquinhos, Thiago Silva, Alex Telles, Fabinho, Bruno Guimaraes, Rodrygo Goes, Lucas Paqueta, Neymar Jr, Richarlison
Prediksi Laga Korea Selatan vs Brazil
Jika dilihat dari kualitas tim, Timnas Brazil diprediksi bakal tampil lebih mendominasi pada pertandingan nanti. Namun, Timnas Korea Selatan juga tidak bisa diremehkan, Timnas Korea Selatan bisa saja membuat kejutan pada laga nanti, terlebih laga akan digelar di kandangnya.
Baik Timnas Korea Selatan maupun Timnas Brazil tentunya juga memanfaatkan laga ujicoba persahabatan ini sebagai persiapan untuk bersaing di Piala Dunia Qatar 2022 nanti.
Menilik pada generasi Timnas Korea Selatan saat ini, ada beberapa pemain yang perlu diwaspadai seperti Son Heung-min hingga Hwang Hee-chan. Di sisi lain, pemain Timnas Brazil tampaknya harus diwaspadai semua karena mereka merupakan pemain kelas dunia.
Apabila menilik pada head to head, prediksi line up yang akan tampil, hingga statistik kedua tim pada beberapa laga terakhir, laga ujicoba persahabatan FIFA Matchday antara Korea Selatan vs Brazil diprediksi bakal berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan Timnas Brazil.
Link Live Streaming Korea Selatan vs Brazil
Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya laga ujicoba persahabatan FIFA Matchday dan ingin menyaksikan laga Korea Selatan vs Brazil, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: