Timnas Indonesia

Demi Bisa Membela Timnas Indonesia, Cyrus Margono Dekati Anak Buah Shin Tae-Yong



Cyrus Margono

NOBARTV NEWS – Cyrus Margono adalah salah satu pemain yang sangat berharap bisa bermain untuk Timnas Indonesia. Dirinya sama seperti Sandy Walsh (keinginan untuk membela Timnas Indonesia). Hanya saja, letak perbedaannya adalah Sandy diharapkan untuk membela Timnas Indonesia, sedangkan Cyrus belum masuk radar sang pelatih, Shin Tae-Yong.

Cyrus mengaku lahir di Amerika. Kedua orangtuanya merupakan kewarganegaraan Iran dan Indonesia. Hanya saja, ia tumbuh dan besar di negara Paman Sam. Cyrus juga pernah membela tim universitas dan beberapa kali berganti tim di sana.

Lewat pemandu bakat, Panathinaikos berhasil mendaratkan di Yunani. Namun Cyrus tidak serta-merta mendapatkan posisi intinya. Ia harus bermain di kasta kedua Liga Yunani bersama tim pelapis yakni Panathinaikos B. Cyrus sendiri bermain di posisi penjaga gawang.

Keinginan Cyrus untuk membela Timnas Indonesia dibuktikannya dengan beberapa kali mengunjungi KBRI di Athena. Ia berbicara kepada Duta Besar Indonesia di Athena, Bebeb Djundjunan terkait minatnya tersebut. Bebeb pun pernah berkunjung ke kantor PSSI untuk menyampaikan pesan dari Cyrus Margono.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selain itu, baru-baru ini, Cyrus kembali mencoba untuk menarik perhatian Shin Tae-Yong. Cyrus dikabarkan berkunjung ke Indonesia dan bertemu dengan salah satu anak buah Shin Tae-Yong. Dia adalah Yoo Jae-hoon.

Nama Yoo Jae-hoon sangat tidak asing di persepakbolaan Indonesia. Ia pernah bermain untuk Bali United dan lama bermain di Perisipura Jayapura. Saat ini, Yoo Jae-hoon dipercaya mengemban tugas sebagai pelatih kiper Timnas Indonesia.

Cyrus dalam salah satu unggahan di akun instagramnya mengungkapkan terima kasih karena sudah dipertemukan dengan Yoo Jae-hoon.

“Sangat senang bertemu denganmu, Coach Yoo Jae-hoon, sampai jumpa lagi,” tulis Cyrus Margono.

Selain bertemu dengan sang pelatih, kiper 20 tahun itu juga berkesempatan bertemu dengan dua calon pemain naturalisasi yang saat ini berada di Jakarta. Dua pemain yang dimaksud adalah Sandy Walsh dan Jordi Amat.

Baca Juga:  Netizen Pertanyakan Keputusan Shin Tae-yong Kembali Mencadangkan Eliano Reijnders

Dengan cara mendekati tangan kanan Shin Tae-Yong itu, mampukah Cyrus Margono menarik perhatian pelatih asal Korea Selatan tersebut?

Tidak ada yang bisa menjawab ya – tidak ada pula yang menjawab tidak. Hanya waktu dan kesempatan lah yang akan menjawabnya.

 

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Demi Bisa Membela Timnas Indonesia, Cyrus Margono Dekati Anak Buah Shin Tae-Yong yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid