NOBARTV NEWS – Pertandingan antara Verona vs AC Milan dalam lanjutan Liga Italia (Serie A) 2021/22 pekan ke-36 berlangsung di stadion Marcantonio Bentegodi (markas Verona), pada Senin (09/05/2022) dini hari WIB.
AC Milan akhirnya berhasil mengalahkan tuan rumah Hellas Verona dengan skor 3-1. Berkat hasil tersebut AC Milan kembali merebut puncak klasemen sementara yang sebelumnya di duduki rival sekota Inter Milan.
Menyisakan dua pekan, AC Milan unggul dengan raihan 80 poin, mereka punya selisih 2 angka dengan sang rival Inter Milan, untuk itu AC Milan kini membutuhkan setidaknya 4 poin untuk mengunci Scudetto musim 2021/22. Untuk detail jalannya pertandingan akan kami rangkum dalam kilasan berita berikut ini.
Babak Pertama Verona vs AC Milan
Meski datang sebagai tamu, Milan memulai pertandingan dengan cukup baik di babak pertama. Pelatih Stefano Pioli menerapkan skema permainan umpan panjang langsung ke depan untuk membongkar pertahanan Verona.
Namun, skema itu belum cukup untuk meruntuhkan solidnya lini belakang Verona. Memasuki menit ke-15, dominasi Milan berhasil membuat tuan rumah kewalahan. Milan sempat mencetak gol pada menit ke-16. Namun, tidak disahkan wasit karena Sandro Tonali terjebak offside.
Dua menit kemudian, Milan mendapat peluang emas melalui Calabria, usai melakukan kerjasama apik dengan Tonali. Tapi bola sepakannya dari jarak dekat masih bisa mampu di halau oleh kiper Verona.
Di sisa laga, Verona mencoba memberikan perlawanan khususnya dari serangan balik. Pada menit ke-36 mereka mendapat peluang emas dari Simeone. Ia sukses menyambar umpan silang Barak. Tapi bola sepakannya cuma melebar tipis ke samping kiri gawang Milan.
Terus menyerang AC Milan tersentak lewat serangan balik cepat tuan rumah, lewat pola satu dua dari area tengah kerjasama para pemain Verona akhirnya berbuah manis usai Davide Faraoni (38’) merobek gawang Mike Maignan. Pemain asal Italia itu sukses memanfaatkan umpan matang Darko Lazovic, Hellas Verona unggul 1-0.
Tertinggal 1 gol, AC Milan langsung merespon dengan beberapa serangan masif. Hasilnya manis, Sandro Tonali di menit (45+3’) mampu membawa timnya menyamakan kedudukan menjadi 1-1, gol tersebut lahir lewat umpan matang Leao dari sisi kiri.
Ia menusuk masuk mendekati gawang Verona dan kemudian melepas umpan datar yang bisa dituntaskan oleh sontekan Tonali. Skor 1-1 kemudian menjadi gol penutup laga babak pertama. Hellas Verona 1-1 AC Milan.
Babak Kedua Verona vs AC Milan
Memasuki paruh kedua, AC Milan berinisiatif bermain cepat untuk mendapatkan keunggulan. Mereka mencoba melakukan beberapa kali serangan, hasilnya Tonali di menit (49’) kembali mencatatkan namanya di papan skor. Gol berawal dari pergerakan cepat yang dilakukan oleh Rafael Leao. Pemain asal Portugal itu kemudian mengirim umpan terukur yang dimanfaatkan dengan baik oleh Tonali, Milan balik unggul 2-1.
Usai unggul, Milan mulai nyaman menguasai jalannya pertandingan. Memasuki menit ke-70, banyak pergantian pemain yang dilakukan kedua tim demi menyesuaikan taktik.
Milan kemudian bisa menambah keunggulan melalui Alessandro Florenzi pada menit ke-86. Ia membawa bola dari tengah lapangan dan bekerjasama dengan Junior Messias. Tak ada lawan yang menghentikannya masuk ke kotak penalti. Dengan tendangan kerasnya, bola ia sarangkan ke sudut kanan gawang Verona. 1-3!
Skor ini bertahan sampai laga babak kedua berakhir. Hellas Verona 1-3 AC Milan. Dengan kemenangan ini, AC Milan kembali ke pucuk klasemen dengan raihan 80 poin dari 36 laga, unggul dua angka dari Inter Milan di posisi kedua. Sementara itu Hellas Verona tertahan di posisi sembilan dengan koleksi 52 angka.
Susunan Pemain Verona vs AC Milan
Hellas Verona (3-4-2-1): Lorenzo Montipo, Adrien Tameze, Nicolo Casale (Hongla 66’), Federico Ceccherini (Sutalo 81’), Davide Faraoni (Depaoli 66’), Ivan Ilic, Darko Lazovic, Koray Gunter, Antonin Barak, Gianluca Caprari, Giovanni Simeone (Lasagna 72’). Pelatih: Igor Tudor
AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan, Davide Calabria (Florenzi 84’), Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Theo Hernandez, Sandro Tonali, Franck Kessie, Alexis Saelemakers (Messias 62’), Rade Krunic (Bennacer 68’), Rafael Leao (Ibrahimovic 84’), Olivier Giroud (Rebic 62’). Pelatih: Stefano Pioli
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: