NOBARTV NEWS – Pertandingan antara Arsenal vs Leeds United di pekan ke 36 Liga Inggris musim ini berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Arsenal.
Dua gol Arsenal di laga yang digelar di Stadion Emirates pada Minggu 9 Mei 2022 tersebut dicetak oleh Eddie Nketiah, sementara satu gol Leeds United dicetak oleh Diego Llorente.
Menurut Mikel Arteta selalu pelatih Arsenal menyebut bahwa timnya sangat termotivasi di laga melawan Leeds United sehingga bisa meraih kemenangan pada laga tersebut.
“Ya, mengingat cara kami memulai, saya pikir kami sangat kuat, sangat bertekad, sangat bersemangat, kami mencetak dua gol bagus, menciptakan peluang, dan tidak membiarkan apa pun terjadi di sekitar kotak penalti kami.” Kata Mikel Arteta dikutip dari laman resmi Arsenal.
Ulasan Laga Arsenal vs Leeds United
Sejak awal laga, Arsenal memasang formasi 4-2-3-1, Arsenal memasang Eddie Nketiah di lini serang, didukung G Martinelli, Martin Odegaard, dan Bukayo Saka di belakangnya, di posisi gelandang bertahan ada Mohamed Elneny dan Granit Xhaka, sementara di lini pertahanan ada T Tomiyasu, Gabriel, R Holding, dan C Soares, serta A Ramsdale sebagai kiper.
Di sisi lain, Leeds United juga bermain dengan formasi 4-2-3-1 sejak awal laga, Leeds United memainkan J Gelhardt sebagai ujung tombak serangan, didukung D James, Raphael, J Harrison di belakangnya, di lini gelandang bertahan ada K Phillips dan M Klich, sementara untuk lini pertahanan ada J Firpo, Diego Llorente, R Koch, dan L Ayling serta I Meslier.
Arsenal yang bermain di hadapan fansnya sendiri tampak sangat bersemangat sejak awal laga, mereka tampak sangat berambisi untuk mencetak gol terlebih dahulu.
Alhasil, di menit ke 5 Eddie Nketiah berhasil mencetak gol untuk Arsenal setelah memanfaatkan kesalahan dari kiper Leeds United, Meslier.
Lima menit berselang, tepatnya di menit ke 10 Eddie Nketiah kembali mencetak gol lagi usai memanfaatkan umpan silang.
Unggul dua gol membuat Arsenal semakin bersemangat dalam bermain. Di sisi lain, Leeds United juga berusaha membuat peluang untuk mencetak gol namun selalu gagal, hingga pada akhirnya babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Arsenal.
Pada babak kedua, kedua tim sama-sama berusaha mencetak gol. Alhasil, pada menit ke 66 Leeds United mampu mencetak gol balasan melalui tendangan dari Diego Llorente.
Usai skor berubah 2-1, Arsenal tampak berusaha menambah gol, namun hingga babak kedua berakhir, skor 2-1 untuk kemenangan Arsenal tetap bertahan.
Statistik Laga Arsenal vs Leeds United
Menilik dari statistik akhir, Arsenal tampak lebih mendominasi daripada Leeds United, Arsenal diketahui mampu mencatat 64% penguasaan bola (621 passing dan 89% akurasi passing), sementara Leeds United mencatat 36% penguasaan bola (364 passing dan 78% akurasi passing).
Dalam hal percobaan mencetak gol, Arsenal berhasil mencetak 19 tendangan ke gawang (9 kali on target), di sisi lain Leeds United mencetak 3 kali tendangan ke gawang (2 kali on target).
Berkat hasil kemenangan ini, Arsenal kini semakin kokoh di peringkat ke 4 di klasemen sementara Liga Inggris Premier League, bahkan poin Arsenal saat ini hanya berjarak 1 poin dengan Chelsea yang ada di peringkat ke 3.
Di sisi lain, Leeds United masih tertahan di zona degradasi atau tepatnya di peringkat ke 18 di klasemen sementara Liga Inggris Premier League dengan torehan 34 poin hasil dari 35 laga.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: