Timnas Indonesia

Pelatih Malaysia Tidak Favoritkan Indonesia di SEA Games 2021



Brad Maloney

NOBARTV NEWS – Pelatih Timnas Malaysia U-23, Brad Maloney tidak ambil pusing dengan skuad Indonesia di SEA Games mendatang. Brad menganggap anak asuh Shin Tae-Yong itu bukan lawan yang ditakutkan.

Indonesia dan Malaysia sendiri tidak tergabung di grup yang sama untuk SEA Games 2021. Keduanya dipastikan berpisah karena berada dalam pot yang sama. Indonesia diletakkan di grup A bersama tuan rumah Vietnam, Filipina, Timor-Leste, dan Myanmar.

Sedangkan Malaysia tergabung di grup B bersama Thailand, Kamboja, Singapura, dan Laos.

“Kalau bisa mendapatkan pemain inti, kami akan melakukannya dengan baik di SEA Games. Namun, untuk itu, kami membutuhkan kerja sama tim M-League,” jelas Brad Maloney.

“Saya pikir mendapatkan pemain inti sebanyak mungkin untuk Sea Games sangat penting menjelang Piala Asia U-23,” tambahnya.

Usai menjalani SEA Games 2021 di Vietnam, skuad Brad Maloney akan kembali mengikuti turnamen lainnya yakni Piala Asia U-23 di Uzbekistan. Jarak antara turnamen tersebut dengan SEA Games 2021 kurang dari satu bulan.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

Brad Maloney juga menjadikan ajang SEA Games ini sebagai persiapan timnya jelang perhelatan yang lebih akbar tersebut. Selain mengikuti SEA Games, Timnas Malaysia U-23 juga akan melakoni laga uji coba menghadapi dua tim berbeda.

Untuk SEA Games sendiri, Brad menganggap hanya dua tim yang berpeluang untuk merengkuh gelar. Yakni Timnas Thailand dan Vietnam. Brad bahkan tidak memasukkan nama Indonesia di dalamnya. Brad menganggap Indonesia bukanlah tim favorit dalam ajang dua tahunan tersebut.

“Thailand akan kuat karena mereka memiliki beberapa pemain yang bermain di Eropa. Sementara, Juara bertahan Vietnam juga memiliki skuad yang tak kalah solid,” ungkap Maloney.

“Kami tidak bisa mengabaikan Filipina karena mereka memiliki pemain naturalisasi, sementara Kamboja dan Laos menunjukkan kemajuan dengan pemain muda mereka,” tambahnya lagi.

Indonesia dan Malaysia terakhir bertemu pada ajang Piala AFF tahun lalu. Di mana, Egy Maulana Vikri sukses mempermalukan Harimau Malaya 4 – 1.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sempat tertinggal terlebih dahulu, anak asuh Shin Tae-Yong comeback pada laga terakhir fase grup itu.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Pelatih Malaysia Tidak Favoritkan Indonesia di SEA Games 2021 yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid