Bursa Transfer

Fernandinho Pergi, Manchester City Siap Berburu Kandidat Pengganti di Bursa Transfer



Fernandinho Pergi, Manchester City Siap Berburu Kandidat Pengganti
Fernandinho Pergi, Manchester City Siap Berburu Kandidat Pengganti

NOBARTV NEWS – Manchester City tampaknya akan kehilangan salah satu pilarnya di akhir musim 2021/22, namun City sudah terbiasa melakukan peremajaan para pemainnya, sebut saja musim lalu merek telah kehilangan beberapa nama beken seperti Vincent Kompany, David Silva dan Sergio Aguero. Kini giliran Fernandinho yang kemungkinan akan pergi di akhir musim.

The Citizens dikatakan sedang memantau beberapa pemain sebagai pengganti potensial untuk gelandang berusia 36 tahun tersebut, yang kepergiannya akan membuat tim asuhan Pep Guardiola kekurangan opsi bertahan di lini tengah.

Dari berbagai sumber yang kami rangkum, berikut nama-nama yang kemungkinan menjadi target Manchester City di bursa transfer musim panas mendatang.

Aurelien Tchouameni

Nama pertama yang menjadi buruan City adalah Aurelien Tchouameni, belakangan ia telah dikaitkan dengan beberpa klub elit di Eropa, termasuk Real Madrid dan Chelsea. Hal tersebut  beralasan mengingat sang pemain tampil cukup baik di musim ini, dan di gadang-gadang menjadi gelandang muda terbaik kedepannya.

Pemain berusia 22 tahun tersbut rata-rata tercatat melakukan 2,88 intersepsi per 90 musim ini — itu merupakan presentase terbanyak di Ligue 1. Hal yang sama berlaku untuk penguasaan bola di di mana sang pemain tercatat memeliki persentase (5,36 kali per 90) .

Tchouameni sendiri telah mendapatkan delapan caps di timnas Prancis dan mencetak gol kemenangan dalam kemenangan 2-1 pekan lalu atas Pantai Gading, jika tak ada aral melintang kesempatan sang pemain untuk bergabung ke kubu City terbuka lebar.

Mattias Svanberg

Bintang lainnya yang menjadi buruan City di bursa transfer musim panas mendatang adalah Mattias Svanberg dari Bologna. Pemanin Swedia berusia 23 tahun ini telah mencuri perhatian Pep sang manajer City.

Fleksibilitas adalah sesuatu yang di nilai Guardiola ada dalam diri Svanberg, ia bisa memnunjukan performa terbaik kala ditempatkan di beberapa peran lini tengah musim ini. Dari laporan yang beredar Svanberg siap di lego £ 20 juta, hal tersebut jelas bukan perkara sulit bagi City untuk mendapatkan jasa sang pemain.

Boubacar Kamara

Kontrak pemain berusia 22 tahun Boubacar Kamara akan berakhir bersama klubnya Marseille, beberapa tim elit Eropa di kabarkan siap berburu jasa sang pemain di bursa transfer mendatang. Tottenham, Newcastle, dan West Ham di prediksi menjadi pesaing terdepan City .

Pemain yang bisa bermain di lini tengah atau bek tengah dapat menajadi ops terbaik bagi Guardiola untuk memainkannya sebagai gelandang bertahan. Ia tercatata tampil mengesankan di musim ini, pemain internasional Prancis U-21 teracatat tampil lebih baik dibandingkan Rodri selama musim ini. Dia juga mengungguli pemain Spanyol itu dalam hal kombinasi tekel dan intersepsi per 90 — 4,68 dibandingkan dengan Rodri yang 3,68.

Jorginho

Carut-marutnya manajemen Chelsea di prediksi akan membuat salah satu bintangnya Jorginho angkat kaki di akhir musim, namun sang pemain bermimpi untuk bermain di Serie A lagi. Hal itu jelas menjadi kendala bagi City di bursa transfer mendatang.

Namun cita-cita sang pemain untuk bermain di bawah asuhan Guardiola bisa jadi kabar gembira untuk City. Berbicara pada bulan Februari, Jorginho mengatakan: “Saya memiliki [impian bermain untuk Guardiola]. Saya tidak tahu apakah itu akan terjadi, tapi ya, dia adalah referensi.

“Ketika saya masih kecil, saya menyaksikan Barcelona memenangkan segalanya bersama Ronaldinho, Xavi, Iniesta.”

Mungkin dengan statement tersebut City berpeluang besar mendatangkan sang pemain di bursa transfer mendatang.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Fernandinho Pergi, Manchester City Siap Berburu Kandidat Pengganti di Bursa Transfer yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola